Wako Bukittinggi Lantik 49 Pejabat, Ini Harapannya

Para pejabat mesti bekerja cepat

Hayati Motor Padang

BUKITTINGGI, KLIKPOSITIF – Pemerintah Kota Bukittinggi lewat Wali Kota Erman Safar melantik 49 pejabat di lingkungan pemerintahannya.

Pejabat yang dilantik, terdiri pejabat pratama, pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Pemko Bukittinggi.

Pelantikan berlangsung di Aula Balaikota, Senin 27 Juni 2022.

49 pejabat yang dilantik terdiri dari 4 pejabat eselon II, 20 pejabat eselon III dan 25 pejabat eselon IV.

“Pelantikan ini merupakan pelantikan untuk percepatan laju pembangunan dan Pemerintah Kota Bukittinggi,” ujar Erman Safar.

Wako mengatakan, pelantikan didasarkan pada rekomendasi atas penilaian terhadap skill dan kemampuan para pejabat itu sendiri.

“Kita harap, semua yang dilantik ini bisa bekerja cepat dan mengeluarkan semua kemampuan terbaiknya dalam bekerja,” kata Erman Safar.

Dalam kesempatan itu, Wako bersama Wawako, juga menyerahkan bantuan pendidikan untuk 55 PNS.

Rinciannya, 24 PNS mendapat bantuan pendidikan sebesar Rp 3 juta untuk melanjutkan S2.

Sementara itu, 31 PNS mendapat bantuan Rp 2 juta untuk melanjutkan S1.

(*)

Exit mobile version