SOLOK, KLIKPOSITIF– Kecelakaan maut kembali terjadi di jalan lintas Sumatra Solok-Padang, tepatnya di Nagari Koto Gadang Guguak, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok – Sumbar, Rabu (17/3/2021).
Dalam kecelakaan yang diketahui melibatkan satu unit truk dan lima unit sepeda motor itu. Sementara, dua orang korban dilaporkan meninggal dunia dalam peristiwa itu.
Informasi yang dihimpun Klikpositif menyebutkan, peristiwa terjadi sekitar pukul 16.45 Wib. truk datang dari arah kota Padang.
Menurut warga sekitar, Heru Fernandes (26), sebelum kejadian, truk berwarna hijau itu terlihat menyalip kendaraan dalam kecepatan cukup tinggi.
“Saya melihat truk itu melaju kencang dari arah Padang, sepertinya ada masalah dengan truk tersebut,” katanya.
Dugaan warga tersebut benar, tidak lama setelah itu terdengar dentuman keras. Truk terguling dan menghantam sejumlah sepeda motor.
“Saya juga melihat, sebelum kejadian itu truk tersebut ban nya selip, dan sempat keluar badan jalan, dan beberapa saat kemudian, kecelakaan terjadi,” tambahnya.
Sementara itu, warga lainnya, Musahar yang berada tak jauh dari lokasi kejadian menjelaskan, dirinya nyaris saja menjadi korban dalam peristiwa itu.
“Saya hanya sedikit luka lecet, beruntung, truk tanpa muatan, kalau ada muatan, mungkin akan lebih parah lagi,” ungkapnya.
Dikisahkannya, sesaat sebelum truk itu terguling, Ia melihat truk seperti ingin menghindari sepeda motor yang ada di depannya, tapi kondisi jalan yang licin membuat truk kehilangan kendali, dan menabrak beberapa sepeda motor.
Kapolres Solok, AKBP Azhar Nugroho melalui Kasat Lantas Iptu Hidayanda Rizki membenarkan peristiwa kecelakaan tersebut.
Hingga saat ini, pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap penyebab kecelakaan maut tersebut.
“Masih dalam pendataan kendaraan yang terlibat dan identitas para korban. Dugaan sementara, mobil tersebutout of control (kehilangan kendali),” ungkapnya.