PADANG, KLIKPOSITIF
– Memiliki banyak anak, tapi kini Juliar (76), warga Kotobaru, Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh tinggal sendiri di rumah sederhananya. Jauh dari keramaian.
Seorang anaknya, Hendra (36), baru-baru ini juga mulai mengadu untung ke Bandung Jawa Barat. Tinggallah Juliar di ketinggian itu tanpa ditemani siapa-siapa.
“Anak saya banyak, ada 10 orang. Namun sekarang nasib mereka sama saja, tak terlalu beruntung. Kadang ada yang datang meninggalkan bekal untuk saya di rumah, kalau tidak, ya bagaimana lagi,” kata Juliar.
“Alhamdulillah, saya masih sehat-sehat saja,” sambung perempuan lanjut usia (lansia) itu saat dikunjungi Tim AR Center ke rumahnya beberapa waktu lalu.
Menurut Juliar, dia tak ingin menyusahkan anak-anaknya yang ternyata sebagian ada di Kota Padang juga, tidak jauh-jauh. Tapi, mereka hanya petani, buruh pabrik, tukang kayu dan lainnya.
“Anak-anak saya memang sedang susah semua. Yang penting mereka sehat-sehat saja dan sekali-sekali datang. Kalau ada yang dibawa syukur, kalau tidak tak apa,” kata Juliar yang menerima bantuan sembako dan uang tunai dari anggota DPR RI Andre Rosiade.
Hari itu, informasi tentang Juliar memang sampai ke tim, karena tinggal sendiri di rumahnya yang tak jauh dari RSJ HB Sanin Gadut itu.
“Kami dengar seperti itu. Ibu Juliar punya banyak anak tapi tinggal sendiri. Mungkin ini bisa jadi pelajaran bagi kita semua. Kami antarkan bantuan, semoga bisa dimanfaatkan dengan baik,” kata Nurhaida dari AR Center yang juga Sekretaris PIRA (Perempuan Indonesia Raya) Sumbar ini.
Salah satu anak Juliar yang tinggalnya tak jauh dari rumah itu, Can menyebutkan, mereka mau saja membawa emaknya ke rumahnya. Namun, sang ibu tak mau pindah dari rumah yang telah ditinggalinya sejak puluhan tahun lalu.
“Dulu rumah asli kami di Limau Manis, sebelum dapat tanah dari ninik mamak di Limau Manis Selatan. Saya sekali seminggu datang ke rumah untuk mengecek emak,” katanya.
Can mengatakan, kondisi keluarganya dan saudara-saudaranya sekarang memang sedang kesusahan, terutama sejak pandemi Covid-19 ini. Karena itu, mereka tak banyak bisa membantu emak.
“Alhamdulillah, hari ini tim pak Andre Rosiade datang ke rumah emak kami. Terima kasih pak,” katanya.
Andre Rosiade menyebutkan, saat pandemi Covid-19 ini belum tentu kapan akan berakhir, kepedulian sesama sangat diperlukan.
Karena itu, dia rutin memberikan bantuan untuk warga Sumbar, baik dalam bentuk masker, hand sanitizer, sembako, beras, sampai uang tunai dan bantuan UMKM. Dia berharap, itu juga diikuti oleh seluruh kader Partai Gerindra.
“Kami terus menjalankan perintah ketua umum Gerindra pak Prabowo, agar menjadi wakil rakyat yang bermanfaat untuk rakyat. Apalagi di Sumbar, Gerindra adalah partai pemenang Pileg, dan siap memberikan yang terbaik”
“Saat ini, salah satu kader kami pak Nasrul Abit, ingin mengabdi untuk Sumbar yang lebih baik,” kata ketua DPD Gerindra Sumbar ini. (*)