Terus Kembangkan Fitur Stories, Instagram Siapkan Durasi 60 Detik

Selain durasi 60 detik Instagram Story, anak perusahaan Meta itu juga diketahui sedang melakukan uji coba fitur baru lainnya

Instagram

Instagram (net)

Klikpositif Supernova Honda (3000 x 1000 piksel)

KLIKPOSITIF – Instagram bakal merilis fitur baru untuk meningkatkan fitur Stories. Fitur baru ini berupa penambahan durasi Instagram Story dari 15 detik menjadi 60 detik.

Sebelumnya, kabar tentang fitur baru itu sudah sempat muncul dan saat ini Instagram telah memasuki tahap uji coba. Hal tersebut pertama kali diketahui oleh salah seorang pengguna Instagram yang berasal dari Turki.

Melalui akun Twitter pribadinya, pengguna dengan nama akun @yousufortaccom itu mengunggah informasi terkait durasi 60 detik Instagram Story. Dalam unggahannya, dia membagikan gambar yang menampilkan pop up notifikasi dari Instagram. Di situ tertulis jika Instagram tengah melakukan uji coba durasi 60 detik untuk Instagram Story.

Unggahan tersebut kemudian dibagikan ulang oleh salah seorang pegiat media sosial, Matt Navara melalui akun Twitter pribadinya. Dilansir dari 9to5mac, tulisan dalam notifikasi pop itu menyebut jika pengguna bisa mengunggah video berdurasi 60 detik di Instagram Story tanpa terbagi menjadi beberapa video.

Selain durasi 60 detik Instagram Story, anak perusahaan Meta itu juga diketahui sedang melakukan uji coba fitur baru lainnya. Fitur baru ini berkaitan dengan tampilan UI dari Instagram Story yang akan memudahkan pengguna untuk melakukan mention atau menambahkan lokasi.

Belum diketahui kapan Instagram akan meluncurkan dua fitur baru yang berkaitan dengan Instagram Story tersebut. Namun, dengan adanya uji coba ini bisa dibilang pengguna umum tidak butuh lama sampai mereka bisa mencoba fiturnya.

Exit mobile version