LIMA PULUH KOTA, KLIKPOSITIF – Seorang pendaki dilaporkan terjatuh di Cadas Gunung Marapi, Jumat 3 September 2021. Informasi tersebut dilaporkan oleh Tim Ranger Batu Palano Yang diteruskan oleh Koordinator Pos SAR 50 Kota Robi Saputra.
Robi saat dihubungi KLIKPOSITIF mengatakan saat ini tim tengah bergerak menuju lokasi. Pasalnya, informasi tersebut baru didapatkannya malam ini sekitar pukul 20.13 WIB
“Petugas siaga menerima laporan dari Ranger Palano bahwa telah terjadi orang terjatuh di Cadas Marapi. Menurut informasi korban adalah M. Fajran Ash Sidiq (18 tahun) dari Padang,” kata Robi Saputra via WhatsApp.
Ia menjelaskan sekitar 12 personil telah bergerak menuju lokasi di Gunung Marapi. Untuk korban sendiri sudah ditangani oleh Tim Rescue dan PMI, serta telah mendapatkan penanganan terlebih dahulu karena korban mengalami luka di bagian kepala.
“Tim sudah koordinasi dengan yang berada di lokasi bahwa untuk segera melakukan tindakan pertama terhadap korban. Informasi korban mengalami luka di bagian kepala,” ujarnya.
Koordinator Pos SAR 50 Kota menambahkan bahwa pihaknya juga menyarankan untuk melakukan tindakan pertolongan pertama terhadap korban. Kemudian jika memungkinkan untuk membawa turun atau melakukan evakuasi, maka disarankan segera membawa turun.
“Namun kalau tidak memungkinkan, lakukan pertolongan pertama dengan memperhatikan jalur pernapasan sambil menunggu Tim Basarnas 50 Kota sampai di lokasi. Dimana saat ini Kami telah bergerak ke Gunung Marapi,” katanya.