KLIKPOSITIF – Semen Padang FC bakal menghadapi PSS Sleman dalam laga lanjutan Liga 1, di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu (26/1) sore WIB.
Ini menjadi laga penting bagi Kabau Sirah, agar bisa keluar dari zona degradasi pasca dibantai Bali United di pertandingan sebelumnya.
Satu sisi, Semen Padang berada dalam posisi yang kurang menguntungkan karena harus bermain tanpa dua pemain pilarnya, Marco Baixinho dan Firman Juliansyah.
Baixinho diketahui bakal absen dari Sultan Agung lantaran cidera yang didapatnya kala menjamu Bali United di Stadion H Agus Salim, pekan sebelumnya.
Sementara Firman harus absen lantaran hukuman kartu merah yang diperolehnya ketika menjamu Serdadu Tridatu.
Pelatih Semen Padang FC, Eduardo Almeida secara terang-terangan mengakui bahwa secara komposisi pemain PSS lebih unggul dari Semen Padang FC di putaran pertama.
Meskipun pada putaran pertama Semen Padang FC berhasil meraih kemenangan pertamanya kala melawan skuad Super Elja.
Namun kini, dengan adanya pemain baru yang didatangkan pada paruh kedua, komposisi tim lawan makin kuat. Sehingga tim asuhannya tidak bisa larut dengan hasil di laga putaran pertama.
“Mereka tim yang bagus dan membawa pemain-pemain baru di jeda kompetisi, jadi saya pikir mereka lebih kuat daripada putaran pertama.”
“(Apalagi) Mereka (PSS Sleman) ada Jayus dan Riko, pemain berkualitas di Liga 1,” katanya.
Almeida sendiri tak asing dengan Riko maupun Jayus. Riko dikenal sebagai winger lincah berpengalaman di Liga 1.
Adapun Jayus, Almeida pernah bekerja sama dengannya saat masih di Arema FC.
Selain itu, Almeida juga menyoroti kualitas pemain asing PSS, Vico Duarte. Meski baru pertama kali main di Liga Indonesia, Almeida menyanjung kualitas pemain berpaspor Brasil itu.
“Saya juga tahu Vico, dan menganalisisnya. Dia pemain yang berkualitas. PSS dengan tambahan pemain itu, mereka pasti berbeda di putaran kedua,” jelasnya.
Kendati demikian, dirinya tetap optimis Semen Padang FC bisa meraih poin penuh di laga tandang tersebut.
Sebab pihaknya sudah melakukan persiapan yang bagus pasca kekalahan melawan Bali United, dan anak asuhannya memiliki fokus yang kuat terhadap laga itu.
“Kita punya persiapan yang bagus dan fokus untuk pertandingan besok lawan tim yang bagus.”
“Tapi kita kita juga tim bagus dan kita ingin berjuang untuk tiga poin,” pungkas pelatih asal Portugal itu.(*)