STMIK Indonesia Padang Buka 2 Prodi Baru, Salah Satunya Belum Ada di Perguruan Tinggi Lain di Sumatera

Kabar gembira bagi calon mahasiswa yang hendak menempuh jenjang pendidikan di perguruan tinggi yang berkualitas dan bergengsi, Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Indonesia Padang bakal membuka dua Program Studi (Prodi) baru, yakni Informatika dan Bisnis Digital pada April 2020

Kampus STMIK Indonesia Padang

Kampus STMIK Indonesia Padang (Ist)

PADANG, KLIKPOSITIF – Kabar gembira bagi calon mahasiswa yang hendak menempuh jenjang pendidikan di perguruan tinggi yang berkualitas dan bergengsi, Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Indonesia Padang bakal membuka dua Program Studi (Prodi) baru, yakni Informatika dan Bisnis Digital pada April 2020 mendatang.

“Benar, dua prodi baru itu memang tengah dipersiapkan untuk segera ada di STMIK Indonesia Padang. Mudah-mudahan April mendatang sudah selesai dan menerima mahasiswa baru di jurusan tersebut,” ujar Ketua STMIK Indonesia Padang Masyhuri Hamidi, SE, M. Si, PhD. CFP kepada KLIKPOSITIF.

Ia mengungkapkan, saat ini di kampus tersebut sejak dulu sampai saat ini hanya ada satu program studi yakni Sistim Informasi, sehingga menurutnya sudah saatnya STMIK Indonesia Padang membuka prodi baru untuk calon mahasiswa baru. Bahkan salah satu dari dua prodi tersebut belum ada di perguruan tinggi lainnya dan bakal jadi satu-satunya prodi yang ada di Sumatera, yakni prodi Bisnis Digital.

“Melihat dari perkembangan teknologi di zaman seperti sekarang ini, saya rasa prodi bisnis digital ini bakal sangat dibutuhkan di tengah masyarakat. Bahkan hal itu sudah dapat kita rasakan sejak pandemi terjadi, dimana pertemuan tatap muka untuk berbagai urusan dikurangi dan dialihakan dengan menggunakan daring,” ujar mantan Wakil Dekan II Fakultas Ekonomi Unand Ini.

Untuk jurusan bisnis digital ini, lanjut pria yang akrab disapa Midi ini, STMIK Indonesia Padang memfokuskan pada bagian IT-nya. Dimana dalam dunia E-Commerce, selain dibutuhkan kemampuan dalam menampilkan foto produk, kemampuan dalam memahami pasar secara digital juga sangat butuh untuk dipahami guna mencapai target pasar.

Sementara itu, untuk jurusan Informatika STMIK Indonesia, mahasiswa akan mempelajari tentang cara menggunakan teknologi komputer secara optimal guna menangani masalah transformasi atau pengolahan data dengan proses logika. Untuk prodi ini, PTS dengan akreditasi B ini telah menyiapkan labor komputer dengan spek yang tinggi sehingga mahasiswanya tak merasa kesulitan dalam proses pembelajaran.

Di sisi lain, ia juga mengatakan bahwa bersamaan dengan hadirnya dua prodi baru tersebut, kampus tersebut juga menghadirkan prodi Sistim Informasi untuk program magister. Program ini nantinya dapat menjadi pilihan bagi sarjana yang ingin melanjutkan pendidikannya ke tingkat yang lebih tinggi lagi.

“Jadi STMIK Indonesia Padang juga bakal menghadirkan prodi S2 Sistim Infomasi bagi mereka yang ingin lebih menambah pendidikannya. Tujuan kita menghadirkan prodi baru dan jenjang S2 adalah menciptakan lulusan yang berkualitas dengan menyediakan fasilitas berkualitas untuk program belajar dan mengajar,” kata Midi.

Proses persiapan prodi tersebut sampai saat ini telah mencapai sekitar 50-60 persen. Berbagai persiapan lainnya juga telah disiapkan seperti tenaga pengajar dan fasilitas belajar.

“Untuk dosennya, kami telah menyiapkan tenaga pengajar yang berpengalaman dan ahli di bidangnya. Bahkan dosen-dosen yang kami siapkan ada yang berasal dari ITB, Unand dan perguruan tinggi lainnya,” jelasnya.

Sementara untuk fasilitas kampus bagi mahasiswa, ada studio mini yang akan membantu PBM, labor komputer, ruang belajar, wifi dengan kecepatan hingga 100mbps, taman digital untuk tempat belajar dan diskusi antar mahasiswa, lapangan basket, perpustakaan, mushala, lapangan parkir yang luas dan berbagai fasilitas lainnya.

Menurut Midi, salah satu fasilitas yang paling istimewa adalah adanya Studio Mini. Fasilitas itu dapat digunakan untuk mendukung proses belajar mengajar antar mahasiswa dan dosen, terumata di masa pandemi ini. Di ruang tersebut, katanya, terdapat berbagai alat seperti kamera studio, kamera DSLR, lampu studio, mikrofon, dan alat lainnya yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan yang dibutuhkan.

“Jika dilihat dari kelengkapan alatnya, sepertinya kami dapat membuat saluran TV khusus untuk mahasiswa STMIK,” candanya.

Selain itu, di STMIK juga terdapat berbagai beasiswa untuk mahasiswa yang tidak mampu atau memiliki prestasi. Beasiswa yang terdapat di STMIK seperti Beasiswa Hafiz Al-Qur'an Minimal 2 Juz, Beasiswa Bidikmisi, Beasiswa PPA dan BBP-PPA, Beasiswa Siswa Berprestasi, Beasiswa Bank Nagari dan beasiswa Lainnya. Dengan adanya beasiswa ini, ia berharap agar para mahasiswa yang memiliki masalah uang untuk biaya pendidikan tidak perlu merasa cemas dalam menyelesaikan studinya.

Midi berharap nantinya prodi yang dibuka di STMIK Indonesia Padang dapat diminati oleh siswa-sismi di sekolah menengah atas yang hendak menyambung perguruan tinggi. Selain itu, ia juga berharap agar STMIK Indonesia Padang dapat menciptakan mahasiswa berkualitas untuk generasi penerus bangsa demi Indonesia yang lebih maju kedepannya.

Ia juga menambahkan, untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, silahkan mengunjungi website http://stmikindonesia.ac.id/ ataupun akun media sosialnya yang terdapat di Instagram, Facebook dan lainnya. (*)

Exit mobile version