Safari Ramadan ke Masjid Tertua di Nagari Surian, Bupati Solok Jemput Aspirasi Masyarakat Terkait Pembangunan

Bupati Solok,H. Epyardi Asda menyerahkan bantuan dana hibah masjid di Nagari Surian.(Ist)

Bupati Solok,H. Epyardi Asda menyerahkan bantuan dana hibah masjid di Nagari Surian.(Ist)

Solok, Klikpositif – Bupati Solok, H. Epyardi Asda mengunjungi masjid Assabiqun, di Nagari Surian, Kecamatan Pantai Cermin, Jumat (8/4/2022). Dalam kunjungan itu, bupati sekaligus menjaring aspirasi masyarakat terkait kebutuhan pembangunan.

Kedatangan Bupati Solok bersama ketua TP-PKK, Ny. Emiko mendapat sambutan hangat dari tokoh dan perangkat Nagari Surian. Tidak terkecuali dengan masyarakat, ikut meramaikan safari di masjid tertua di Nagari Surian tersebut.

Dalam kesempatan itu, bupati mengatakan, kegiatan safari Ramadan yang dilakukan pemerintah daerah bukan sekedar seremonial. Akan tetapi, menjadi momentum bagi pemerintah daerah untuk mendengar langsung kebutuhan masyarakat akan pembangunan.

“Silahkan sampaikan, apa yang menjadi kebutuhan masyarakat dan nagari terhadap pembangunan. Kami akan bantu, karena anggaran daerah memang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat luas terhadap pembangunan,” kata Epyardi Asda.

Selain itu, bupati juga mengajak semua masyarakat untuk memanfaatkan bulan suci Ramadan dengan sebaik mungkin. Mengisi bulan penuh berkah dengan berbagi amal ibadah, serta meramaikan masjid.

Dalam kesempatan itu, pengurus masjid Assabiqun, Djasman Malin Putiah menyampaikan keinginan masyarakat untuk melanjutkan proses pembangunan masjid yang masih terbengkalai. Bahkan, proses pembangunan sempat terhenti karena terkendala dana.

“Besar harapan masyarakat, agar pembangunan masjid tertua di Nagari Surian ini terus berlanjut. Selain sarana ibadah, masjid juga menjadi pusat pendidikan agama bagi masyarakat sekitar,” katanya.

Sementara itu, Wali Nagari Surian, Yusri menyebutkan, proses pembangunan di Nagari Surian terbilang baik. Pada tahun 2021 saja, mendapat kucuran dana bantuan senilai Rp6,7 miliar. Dana itu bersumber dari APBD Kabupaten, Provinsi dan Bantuan Anggota DPR RI Komisi V Ibu Athari Gauthi Ardi.

“Untuk tahun 2022, terdapat 14 titik yang akan dilakukan pembangunan dengan total dana 2,47 milyar dari APBD Kabupaten dan Bantuan Anggota DPRD Kabupaten Solok. Kami berharap, 2023 nanti Nagari Surian mendapat bantuan untuk pembangunan jalan Kabupaten di Nagari Surian ini,” tutur Yusri.

Pada kesempatan itu, Bupati Solok H. Epyardi Asda juga menyempatkan diri berdalog dengan masyarakat. Selain itu sekaligus menyerahkan bantuan dana hibah dari Pemkab Solok untuk masjid senilai Rp10 juta. Selain itu juga ada bantuan jam digital.

Exit mobile version