AGAM, KLIKPOSITIF – Kepala Dinas Kominfo Agam Fauzan Hutasuhut, dan Kepala Dinas Koperindag Agam Fatimah meninggal akibat kecelakaan di Madina, pada Senin 8 Februari 2021.
Keduanya meninggal akibat bus yang berisi rombongan pejabat pulang kunker dari Aceh masuk sungai di Desa Lumban Pasir, Kecamatan Tambangan.
Kecelakaan terjadi sekitar pukul 13.30 WIB, tepatnya di KM 30-31 Jurusan Penyabungan — Kotanopan.
Selain 2 Kepala Dinas, ada 1 lagi penumpang meninggal yakni David, sopir cadangan. Sementara belasan lainnya, luka-luka termasuk sejumlah kepala dinas.
Dilansir dari AMC, Fauzan merupakan pria kelahiran Medan, 22 Agustus 1975. Bupati Agam Indra Catri sering memanggilnya pegawai intelektual.
Sebab, dalam tes lelang jabatan kepala dinas, Fauzan meraih nilai sempurna. Awal karirnya, pria 4 anak ini memulai sebagai Lurah Sangkir, Kecamatan Lubuk Basung.
Fauzan juga pernah menjabat sebagai Sekcam Tilatang Kamang tahun 2000. Setelah mengisi berbagai jabatan di Pemkab Agam, Fauzan akhirnya mencapai puncak karir dengan posisi Kadis Kominfo sejak 1 Januari 2017.
Dalam karirnya di Agam, Fatimah pernah menjabat beberapa posisi seperti Kepala Dinas Penanaman Modal pada 2011-2016.
Lalu Kabag Organisasi Sekretariat Daerah Agam 2008-2011. Fatimah juga pernah menjabat Camat IV Koto pada 2006-2008.
Orang mengenal Fatimah sebagai sosok yang loyal terhadap tugas, ia penerima 2 penghargaan karya satya 10 dan 20 tahun bertugas.
Fatimah mendapat kenaikan pangkat anumerta setingkat lebih tinggi dari golongan IV C ke IV D.
(Hatta Rizal)