PADANG,KLIKPOSITIF – Tim remaja Universal Line Dance (ULD) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) akan unjuk kebolehan dalam kompetensi line dance yang diadakan oleh Himpunan Bersatu Teguh (HBT) Kota Padang, Rabu (1/2) di Gedung HBT.
Ikutnya ULD Sumbar dalam kompetisi tersebut, merupakan bentuk persiapan menjelang Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (FORNAS) Ke-VII yang diadakan di Jawa Barat (Jabar), Juli 2023.
Adapun empat atlet remaja ULD Sumbar yang akan tampil malam ini, yaitu. Rhaisa putri, Riva Savitri, Preticya Angelina dan Intan luciana.
Ketua ULD Sumbar Vivi Oktaviani mengatakan, empat orang atlet yang tampil di kompetisi HBT merupakan peraih medali pada ajang FORNAS Ke-VI 2022 di Palembang. Jadi sekarang mereka dalam masa persiapan untuk ajang FORNAS Jabar tahun ini
Dalam kompetisi line dance HBT tim ULD Sumbar menargetkan juara, sehingga bisa menjadi modal penting untuk mengikuti kompetisi yang lebih besar.
“Kita telah melaksanakan persiapan intens dalam beberapa waktu terakhir, sehingga percaya diri untuk meraih hasil maksimal,” katanya.
Dia mengatakan, dalam kompetisi line dance HBT, tidak hanya grub remaja saja yang tampil, namun juga yang umur 40 an, mereka terbagi dalam dua kategori ada yang grub ada juga yang perorangan.
Untuk diketahui, line dance merupakan olahraga dansa yang menggabungkan ketahanan fisik dan pikiran yang merupakan rangkaian langkah membentuk koreografi dan digerakan dengan irama atau hitungan musik, rangkaian gerakan tersebut bisa digerakan menghadap ke 1, 2, 3, 4 bilik (wall).
Line Dance juga memiliki berbagai manfaat yaitu bisa meningkatkan refleks, keseimbangan , dan kekuatan tubuh bagian bawah serta melatih kardio.