DHARMASRAYA, KLIKPOSITIF – Kendati dilaksanakan secara terbatas, Peringatan Hari Ibu (PHI) ke 93 dan Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke 22 tingkat Kabupaten Dharmasraya, yang dilaksanakan di Auditorium Kantor Bupati Dharmasraya, Kamis (23/12/21), tetap berlangsung hangat dan berkesan. Semua rangkaian acara yang dimulai sejak pagi hingga menjelang siang itu diperankan langsung oleh kaum ibu.
Acara diawali dengan kegiatan upacara PHI. Istri Bupati Dharmasraya, Ny. Dewi Sutan Riska, bertindak langsung sebagai inpektur upacara. Sejumlah anggota organisasi wanita yang hadir pada kesempatan itu juga menunjukan eksistensinya, dengan turun langsung menjadi personel upacara. Ada yang menjadi komandan pasukan upacara, sebagai pembaca undang-undang, dan tak kalah heboh tim paduan suara.
Ny. Dewi Sutan Riska saat membacakan pidato Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, I Gusti Ayu Bintang Darmawati, mengatakan, upacara Peringatan Hari Ibu merupakan bentuk pengakuan serta penghargaan atas perjuangan perempuan Indonesia dari masa kemasa.
Dikatakannya, tanggal ini dipilih untuk menghormati Kongres Perempuan-I di Yogyakarta pada tahun 1928 yang merupakan awal bangkitnya gerakan perempuan Indonesia.
“Peringatan Hari Ibu di Indonesia bukan mengadopsi Mother's Day, melainkan momentum untuk mendorong perempuan Indonesia menjadi perempuan yang berdaya dan setara kedudukannya,” ujar Dewi.
Melalui momentum PHI Ke-93 tahun 2021 ini, Menteri PPPA berpesan agar perempuan Indonesia harus tetap tangguh, kuat dan berani dalam menjadi penopang hidup kaumnya dan menjadi sebaik-baiknya ibu bangsa.
Pada kesempatan itu, Dewi juga mengapresiasi acara peringatan Hari Ibu ini yang terlaksana berkat kolaborasi ibu-ibu di Dharmasraya. “Walau dalam ruangan terbatas, dan tentunya menerapkan protokol kesehatan Covid-19, masih bisa berjalan lancar. Tentunya agenda ini akan dilaksanakan setiap tahun. Jika covid sudah mereda, nanti akan kita laksanakan di lapangan dengan jumlah peserta lebih banyak lagi,” tukasnya.
Sementara itu, berkaitan dengan peringatan Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan, Ketua DWP Kabupaten Dharmasraya, Ny. Syafni Adlisman, mengatakan peringatan HUT DWP kali ini sedikit banyak ada kemajuan. Sebab panitia juga melaksanakan seminar dengan tema “Peran Ibu Dalam Mengasuh Anak Pada Kondisi Pandemi Covid-19, dengan mengundang narasumber berkompeten.
“Kemudian, dalam kegiatan ini kita juga bersama melakukan pemotongan kue dan tumpeng. Kita bersyukur, masih diberikan rahmad dan karunia oleh Allah untuk menjalankan acara ini,” ungkap Syafni.
Sekretaris Daerah Kabupaten Dharmasraya, Adlisman, sekaligus sebagai Dewan Penasehat DPW Dharmasraya, yang juga hadir pada kesempatan itu mengucapkan selamat hari ibu kepada kaum ibu yang dinilainya sangat luar biasa itu.
“Yang ada hanya hari ibu, tidak ada hari bapak. Ini menandakan kaum ibu lebih spesial dan lebih dimuliakan, serta mendapatkan tempat istimewa. Saya mengapresiasi setinggi-tingginya hal ini,” kata Adlisman.
Adlisman juga berpesan, agar para Ibu, terutama yang tergabung dalam organisasi DWP, tetap berkiprah dan berkarya mendampingi suami. Sehingga suami nyaman dalam melaksanakan aktivitas.
“Jika suami nyaman dan diberi support terus menerus oleh istri tercintanya, ini akan dapat mendukung kinerja suami dalam melaksanakan tugas sebagai ASN,” tandasnya.