Peringatan Idul Adha, YBM PLN Salurkan Paket Sembako untuk Masyarakat Kurang Mampu di Padang

Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1442 H, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UIW Sumbar menyalurkan bantuan 100 paket sembako kepada masyarakat terdampak covid-19 di Kota Padang pada Senin (19/07).

Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UIW Sumbar menyalurkan bantuan 100 paket sembako kepada masyarakat terdampak covid-19 di Kota Padang pada Senin (19/07).

Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UIW Sumbar menyalurkan bantuan 100 paket sembako kepada masyarakat terdampak covid-19 di Kota Padang pada Senin (19/07). (Ist)

Hayati Motor Padang

KLIKPOSITIF – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1442 H, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UIW Sumbar menyalurkan bantuan 100 paket sembako kepada masyarakat terdampak covid-19 di Kota Padang pada Senin (19/07).

Penyaluran paket sembako dilakukan oleh GM PLN UIW Sumbas Tony Wahyu Wibowo beserta jajarannya, pengurus YBM dan diikuti pula oleh pegawai milenial PLN UIW Sumbar di jalan-jalan utama Kota Padang. Tentunya proses pendistribusian ini dilakukan dengan mengedepankan protokol kesehatan sesuai anjuran Pemerintah.

General Manager PLN UIW Sumbar, Toni Wahyu Wibowo menuturkan kegiatan ini merupakan respon kepedulian para pegawai PLN Sumbar terhadap mereka yang sedang kesulitan ditengah wabah covid-19.

“Alhamdulillah saat Idul Adha 1442 H ini, YBM PLN Sumbar dapat menyalurkan 100 paket bantuan berisikan minyak goreng, gula, dan kebutuhan pangan lain bagi mereka yang kurang mampu. Semoga dapat meringankan beban dan mereka dapat tersenyum kembali ditengah-tengah Idul Adha ini,” ucap Toni.

YBM PLN merupakan lembaga pengelola zakat yang berasal dari gaji pegawai muslim PLN yang dipotong setiap bulannya. Selain itu dana YBM PLN juga berasal dari infaq dan sedekah dari para pegawai.

Rasa haru dan syukur terpancar dari wajah Neti, yang turut mendapatkan bantuan sembako tersebut.

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih PLN peduli terhadap kesulitan yang kami alami saat ini, apalagi ditengah kondisi wabah corona, pemasukan menjadi sangat sedikit untuk menyambung hidup. Semoga kepedulian ini tidak terhenti disini,” ungkap Neti.

Sepanjang tahun 2021 ini, YBM PLN UIW Sumbar telah menyiapkan berbagai program penyaluran bantuan untuk lingkungan sekitar. Penyaluran tersebut tentunya dilakukan setelah proses survey terlebih dahulu sehingga diterima oleh mustahiq yang sesuai. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat serta semangat berbagi dan peduli terhadap sesama selalu ada.

Exit mobile version