PemNag Sago-Salido Terima Kunjungan Bamus Batipuah Baruah Batu Sangkar

PESSEL,KLIKPOSITIF– Pemerintah Nagari Sago-Salido Kecamatan IV Jurai Kabupaten Pesisir Selatan menerima kunjungan rombongan Badan Musyarawah (Bamus) Nagari Batipuah Baruah Batu Sangkar, Senin (27/11) di Kantor Wali Nagari setempat.

Kunjungan rombongan tersebut, disambut langsung oleh Wali Nagari Sago Salido beserta perangkat, Bamus Sago Salido, Babinsa dan beberapa tokoh masyarakat Nagari Sago Salido.

Wali Nagari Sago-Salido, Syafriadi. B, ST dalam kesempatan itu mengucapkan selamat datang kepada rombongan Bamus Nagari Batipuah Baruah di Nagari Sago-Salido. Atas nama Pemerintah Nagari dan masyarakat Sago-Salido mengapresiasi dan berterima kasih atas kedatangannya.

” Nagari Batipuah Baruah Batu Sangkar ini yang lebih kita kenal pada film Tenggelamnya Kapal Van der Wijck Karya Novel Buya Hamka, yang menceritakan tentang kisah cinta sepasang Kekasih Zainuddin & Hayati dari Nagari Batipuah yang hari ini datang bersilaturahmi ke Nagari Sago-Salido, semoga dilain kesempatan kita juga akan berkurang kesana,” ucap Syafriadi.

Dirinya juga menambahkan bahwa di Kabupaten Pesisir Selatan terdapat sebanyak 182 nagari yang masing-masing nagari tentu memiliki kelebihan dan keunikan masing-masing, baik dari segi Adat, sosial maupun wisatanya yang juga bisa menjadi referensi.

Diantaranya yakni Nagari Sago-Salido bersama 15 nagari lainnya di Kabupaten Pesisir Selatan ditetapkan masuk dalam deretan 1000 Desa lokasi Desa Cerdas 2022 yang tertuang dalam Surat Keputusan Kepala Badan Pengembangan dan Informasi Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi No.55 Tahun 2022 tentang Penetapan 1000 Desa Lokasi Desa Cerdas Fase II Tahun 2022.

” Namun demikian, kita dari Pihak Nagari bersama masyarakat terus berupaya bagaimana menjadikan Nagari yang jauh lebih maju, baik dari segi pembangunan fisik hingga SDM melalui serangkaian kegiatan nagari,” tuturnya.

Sementara Ketua Bamus Nagari Batipuah Baruah, Misbah, BA didampingi rombongan jugamengucapkan terimakasih banyak atas sambutan yang begitu hangat oleh PemNag Sago Salido, semoga dilain waktu Pemerintah Nagari Sago Salido juga bisa berkunjung ke Nagari Batipuah Baruah.

“Kunjungan kami disini bukan sekedar berkunjung untuk bersilaturahmi saja, tetapi kami ingin juga mengetahui langsung pengalaman dari Pemerintah Nagari Sago Salido dalam menjalankan amanah tugas dan tanggung jawab dimasyarakat Nagari Sago Salido, ” tuturnya.

Dan pada kunjungan tersebut, Bamus Nagari Batipuah Baruah juga lebih jauh ingin mengetahui tentang bagaimana pemekaran suatu Nagari dan pengelolaan pariwisata yang ada di Nagari.

Exit mobile version