Solok Kota, Klikpositif – Pemerintah Kota Solok memfasilitasi swab antigen gratis bagi peserta Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun 2021 di lingkungan Pemko Solok.
Hal itu dilakukan untuk memastikan seluruh peserta seleksi terbebas dari virus Corona, sebagai upaya mencegah penyebaran wabah Covid-19 di Kota Solok.
Dijadwalkan, seleksi SKD bakal dilakukan mulai tanggal 3 sampai dengan 6 Oktober 2021 mendatang. Fasilitasi Swab antigen itu diperintahkan langsung Wako Solok saat memberikan arahan di Dinkes kota Solok, Rabu (15/9/2021).
“Seluruh peserta seleksi wajib swab antigen, oleh karenanya kita gratiskan. Pemko Solok siap memfasilitasinya. Dinas Kesehatan Kota Solok sudah kita instruksikan untuk menyiapkan di Posko Banda Panduang,” jelas Zul Elfian Umar.
Selain itu, Wako Solok juga mengajak peserta seleksi SKD CASN untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 guna mempercepat pembentukan kekebalan kelompok atau herd immunity.
Selain itu, Wako berpesan kepada peserta seleksi agar tidak percaya terhadap calo atau siapapun yang menjanjikan bisa menjamin bisa meluluskan. Percaya diri dengan belajar dan mempersiapkan diri.
“Saya berpesan agar seluruh peserta mempersiapkan diri dan menjaga kesehatan dalam mengikuti seleksi. Jangan percaya calo, atau siapapun itu yang menjanjikan kelulusan dalam pelaksanaan seleksi ini,” tegasnya.
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Solok, Ardinal mengatakan, pelaksanaan swab antigen akan dilaksanakan satu hari sebelum hari pelaksanaan tes, seperti yang dilakukan dalam seleksi PPPK Kota Solok.
“Ketersediaan bahan rapid tes oleh Dinas Kesehatan Kota Solok mencukupi untuk seluruh peserta tes, seandainya kurang, Dinkes Kota Solok telah koordinasi dengan Dinkes Provinsi Sumatera Barat untuk pengadaannya,” papar Ardinal.