Melalui REC, PLN Berupaya Mudahkan Pelanggan Sembari Lestarikan Lingkungan

Menghiasi bulan Ramadhan, sejak awal April lalu PLN telah menawarkan Program Ramadhan Berkah dan Ramadhan Peduli

Poster REC

Poster REC (Ist)

Klikpositif Supernova Honda (3000 x 1000 piksel)

KLIKPOSITIF – Menghiasi bulan Ramadhan, sejak awal April lalu PLN telah menawarkan Program Ramadhan Berkah dan Ramadhan Peduli. Program ini merupakan bukti konsistensi PLN untuk terus memberikan kemudahan kepada pelanggan untuk mendapatkan layanan kelistrikan.

Ramadan Berkah adalah program promo tambah daya khusus rumah ibadah daya 450 VA hingga 7.700 VA menjadi daya akhir maksimal 11.000 VA. PLN memberikan penawaran spesial penyambungan tambah daya tersebut hanya senilai Rp.150 ribu dengan permohonan melalui PLN Mobile.

Sementara Ramadhan peduli adalah program promo tambah daya pelanggan rumah tangga daya 450 VA hingga 7.700 VA menjadi daya akhir maksimal 11.000 VA dengan harga promo senilai Rp.202.100, harga promo ini didapatkan setelah melakukan pembelian produk Renewable Energy Certificate (REC) senilai Rp 115.500 atau kelipatannya dengan permohonan melalui web; layanan.pln.co.id.

REC merupakan bukti komitmen melestarikan lingkungan dari PLN. Dengan membeli produk REC senilai Rp.115.500, pelanggan membantu PLN untuk mengembangkan lebih banyak lagi pembangunan pembangkit energi terbarukan di Indonesia, sekaligus juga ikut serta dalam aksi sosial berupa pasang baru bagi masyarakat kurang mampu.

Seperti diungkapkan Nova Sagita, Senior Manager Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Sumbar, program ini bermaksud mengajak pelanggan rumah tangga dengan mudah berkontribusi dalam meningkatkan penggunaan energi yang lebih bersih.

“Melalui REC semua pelanggan menjadi mungkin mengembangkan green energy dengan lebih terkonsolidasi karena hasil dari penjualan REC akan digunakan untuk investasi pembangkit energi terbarukan,” katanya melalui keterangan tertulis dari PLN.

PLN memang tengah gencar mengembangkan produk-produk energi terbarukan yang terjangkau dan mudah diakses pembeli. Sertifikan Energi Terbarukan atau REC menjadi salah satu inovasi yang menjawab hal ini. Membeli satu unit REC lewat web resmi PLN mempresentasikan 1 MWh listrik yang diproduksi dari listrik energi terbarukan.

Teknisnya, jelas Nova, pelanggan dapat melakukan permohonan pembelian REC via web untuk kelipatan Rp.115.500 per REC. Setelah nomor register permohonan lunas, pelanggan akan menerima sertifikat berstandar internasional dari pembelian REC dan satu nomor voucher. Nomor voucher tersebutlah yang dapat digunakan untuk promo tambah daya senilai Rp.202.100.

REC dirasa penting, khususnya di era saa ini dimana banyak komunitas dan perusahaan mulai concern terhadap bumi dan energi yang bersahabat dengan bumi. Selain itu, kebutuhan energi listrik di dunia, Indonesia khususnya, diprediksi akan terus berkembang, dan energi terbarukan menjanjikan untuk mencukupi kebutuhan tersebut dalam periode dekat maupun periode jangka panjang.

Sederhananya, REC berkontribusi terhadap upaya-upaya global untuk bertransisi ke ke energi bersih dan pada internal PLN REC menguntungkan karena mendukung target elektrifikasi 100%. Disebut Toni Wahyu Wibowo, dukungan penuh pelanggan sangat diharapkan dalam suksesnya program yang sangat baik ini.

''Apalagi potensi energi terbarukan di Indonesia sangat besar sekali, baiknya kita dukung. Saat ini ada total 7.946 MW energi listrik di Indonesia yang diproduksi melalui energi terbarukan. PLN menargetkan tambahan lebih kurang 16.000 MW lagi hingga tahun 2028 yang dipastikan dapat tercapai melalui energi panas bumi, energi bayu, energi air, energi ombak, dan energi surya dari berbagai kawasan nusantara,'' jelas Toni Wahyu, Kamis (22/04).

Selanjutnya, bersamaan dengan Peringatan Hari Bumi Sedunia yang jatuh pada tanggal 22 April 2021, Toni Wahyu berharap, REC dapat menjadi momentum pelanggan untuk memberi hadiah kepada bumi. Karena dengan membeli REC artinya pelanggan secara tidak langsung berjasa menjaga bumi.*

Exit mobile version