Masyarakat Pessel Kini Bisa Buat Pengaduan Melalui Aplikasi dan SMS

Pemkab menyediakan aplikasi e-Lapor dan sms untuk lebih cepat diakses.

Kotak Saran Pemkab Pessel

Kotak Saran Pemkab Pessel (istimewa)

PESSEL, KLIKPOSITIF– Langkah Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat menampung aspirasi masyarakat dengan cara tersendiri. Selain, menyediakan kotak saran, Pemkab juga menyediakan aplikasi e-Lapor dan sms untuk lebih cepat diakses.

Plh Sekdakab Pessel, Emirda Ziswati mengungkapkan, hal itu semua terwujud atas inisiatif dan instruksi Bupati Pessel untuk membuka ruang bagi masyarakat untuk menyampaikan saran dan kritik pada pemerintah daerah.

“Kotak saran telah tersedia sejak kemarin Rabu (17/3). Selain kotak saran, juga bisa diakses melalui aplikasi e-Lapor dan sms,” ungkapnya.

Selain pengaduan bisa diakses dengan kotak saran, aplikasi dan sms. Saat ini Pemkab melalui Dinas Kominfo juga sedang menyediakan call center.

Pembuatan call center sendiri, saat ini Pemkab sedang dalam perencanaan. Sebab, untuk Sewa Core System Layanan Call Center Telkom dan pengadaan Video Wall For Monitoring Activity Call Center Room, diperkirakan membutuhkan anggaran puluhan juta rupiah dan belum dianggarkan pada DPA tahun 2021.

Sementara untuk kontak saran, aplikasi dan sms sudah bisa diakses sejak hari ini. Untuk kotak saran disediakan di halaman kantor bupati. Sedangkan aplikasi e-Lapor bisa diakses melalui website: www.lapor.go.id dan sms melalui nomor ke 1708 dengan format: PESSEL- spasi- Pengaduan.

“Untuk Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (e_LAPOR) ini disediakan KemenPAN RB dan dikelola oleh Admin e-Lapor Pemda Kab. Pesisir Selatan,” tutupnya.

  • *
    👉Silahkan bergabung di Grup FB SUMBAR KINI untuk mendapatkan informasi terupdate tentang Sumatera Barat.

Exit mobile version