KLIKPOSITIF –– Ucapan duka Menteri Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD kepada eks Wasekjen MUI Tengku Zulkarnain yang diikuti klaim merasa dicerca menuai kontroversi.
Sikap Mahfud MD tersebut membuat publik geram, salah satunya anggota DPR RI Mardani Ali Sera.
Melalui akun Twitter miliknya @mardanialisera, Mardani mengkritik ucapan duka Mahfud MD yang dinilainya tak elok itu.
“Tidak elok ucapan belasungkawa diikuti dengan pernyataan merasa dicerca, padahal almarhum sudah tidak dapat memberikan jawaban,” kata Mardani seperti dikutip Beritahits.id, Rabu (12/5/2021).
Politisi PKS itu menegaskan, Mahfud MD sebagai seorang pejabat publik sudah sewajarnya mendapatkan kritik dari publik.
Terlebih, kritik yang disampaikan publik, salah satunya Tengku Zul memang seharusnya dilakukan untuk dijadikan sebagai masukan dan bahan pertimbangan dalam perbaikan kebijakan yang diambil.
Oleh karenanya, sikap Mahfud MD seperti itu dinilai tak ethis sebab ia merupakan seorang pejabat pemangku kebijakan.
“Wajar seorang pejabat publik dikritisi kebijakannya karena memang demikianlah seharusnya. Agar ada feedback dan perbaikan dalam kebijakannya,” tukasnya.