Korban Meninggal Akibat Bus OPD Agam Masuk Jurang Bertambah Satu, Total Jadi 3 Orang

Korban meninggal dunia akibat kecelakaan bus pengangkut rombongan OPD Kabupaten Agam - Sumbar bertambah 1 sehingga totalnya menjadi 3 korban

Bus yang ditumpangi OPD Agam masuk jurang

Bus yang ditumpangi OPD Agam masuk jurang (whatsapp group)

Hayati Motor Padang

KLIKPOSITIF – Korban meninggal dunia akibat kecelakaan bus pengangkut rombongan OPD Kabupaten Agam – Sumbar bertambah 1 sehingga totalnya menjadi 3 korban.

Kabag Protokoler dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Agam Khasman Zaini mengatakan, Kepala Dinas Koperindag Agam Fatimah juga meninggal dunia.

“Iya (meninggal dunia), setengah jam yang lewat Ibu Fatimah berpulang, kita sangat berduka,” ungkap Khasman saat dikonfirmasi pukul 20.15 WIB, Senin 8 Februari 2021.

Sementara, Kasatlantas Polres Madina AKP Septian Dwi Rianto juga membenarkan kabar ini.

“Betul, korban meninggal dunia bertambah 1 lagi yakni atas nama Fatimah,” ungkapnya.

Sebelumnya, bus pengangkut rombongan OPD Agam masuk sungai di Jembatan Desa Lumban Pasir, Kecamatan Tambangan, Kabupaten Madina pukul 12.30 WIB siang tadi.

Bus berpenumpang 16 orang, sementara sopirnya adalah Iwan. Dua penumpang yang lebih dahulu meninggal adalah Kadis Kominfo Fauzan Hutasuhut dan Sopir cadangan bernama David.

Informasinya, kecelakaan bus terjadi saat rombongan OPD ini dalam perjalanan pulang dari kunjungan kerja ke Aceh.

Sumber : katasumbar

Exit mobile version