PADANG, KLIKPOSITIF – Langkah preventif untuk menanggulangi kecelakaan lalu lintas, terus dilakukan Jasa Raharja melalui kerja sama dengan sejumlah perguruan tingi di Indonesia.
Kali ini, Jasa Raharja bekerja sama dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang terkait Sinergi Keselamatan Lalu Lintas.
Kolaborasi tersebut, tertuang dalam Nota Kesepahaman Bersama (MoU) tentang Sinergi Peningkatan Keselamatan Lalu Lintas yang ditandatangani oleh Raihan Farani, M.Prof.Acc Kepala Jasa Raharja Cabang Sumatera Barat dengan Rektor UIN Imam Bonjol Prof. Dr. Hj. Martin Kustati, M.Pd pada Rabu (27/9).
Raihan menyampaikan, kerja sama ini bertujuan untuk memudahkan komunikasi dan kolaborasi antara Jasa Raharja dan UIN Imam Bonjol Padang dalam hal sinergi peningkatan keselamatan lalu lintas.
“Selain itu, juga bertujuan untuk mengajak generasi muda agar lebih peduli dengan keselamatan diri sendiri dan keselamatan orang lain di jalan raya,” katanya.
Raihan mengatakan, Jasa Raharja sebagai BUMN yang diamanatkan memberikan perlindungan dasar kepada masyarakat, tidak ingin berhenti hanya sampai pada penyerahan santunan saja.
Oleh sebab itu, peningkatan keselamatan lalu lintas serta pencegahan kecelakaan, juga menjadi concern Jasa Raharja.
“Berbagai hal terus kami lakukan, mulai dari pengadaan sarana pencegahan kecelakaan, pemeriksaan kesehatan gratis, hingga melakukan programprogram safety campaign,” paparnya.
Menurut Raihan, UIN Imam Bonjol Padang sebagai salah satu wadah akademisi dan mahasiswa, memiliki peran strategis dalam upaya peningkatan keselamatan, terutama pada generasi muda.
Hadir juga dalam kesempatan tersebut Welhendri Azwar selaku Wakil Rektor 3 Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Lembaga UIN Imam Bonjol Padang, Ipda Yunefri Satuan Lalu Lintas Polresta Padang, dan Riandri Monru dari PT Menara Agung.