Ingin Kembangkan IKM Kota Wisata, DPMPTSPPTK Bukittinggi Belajar Pengembangan IKM ke Payakumbuh

Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Perindustrian dan Tenaga Kerja Kota Bukittinggi sambangi Kota Payakumbuh untuk studi tiru pengembangan dan pembinaan industri kerajinan, Senin 11 Oktober 2021.

Rombongan DPMPTSPPTK Bukittinggi saat belajar pengembangan IKM ke Payakumbuh

Rombongan DPMPTSPPTK Bukittinggi saat belajar pengembangan IKM ke Payakumbuh (Ade Suhendra)

PAYAKUMBUH, KLIKPOSITIF – Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Perindustrian dan Tenaga Kerja Kota Bukittinggi sambangi Kota Payakumbuh untuk studi tiru pengembangan dan pembinaan industri kerajinan, Senin 11 Oktober 2021.

Rombongan DPMPTSPPTK Bukittinggi dipimpin oleh Kabid Industri Meta dan diterima oleh Kabid Perindustrian Kota Payakumbuh Bambang Hermanto dan Kasi Industri Sandang Hayatil Mardhiyah. Bambang mengatakan pengembangan dan pembinaan IKM di Kota Payakumbuh dilakukan melalui dua pusat perindustrian yaitu Sentra Rendang Payakumbuh dan Sentra Tenun Balai Panjang Payakumbuh.

“Beberapa waktu lalu, Disnakerin Kota Payakumbuh dan juga Dekranasda Kota Payakumbuh telah melaksanakan workshop kepada 10 IKM Pengrajin rajutan Kota Payakumbuh melalui workshop untuk berproduksi secara mandiri. Kemudian Payakumbuh juga melakukan pembinaan kepada industri-industri sandang, pangan dan kerajinan tangan seperti kerajinan rajut-merajut,” katanya.

Ia menjelaskan untuk usaha rajutan, Payakumbuh memiliki Kelompok Usaha Rajutan Fayari. Menanggapi hal tersebut, Kabid Industri Bukittinggi Meta sangat terkesan dengan apa yang telah dilakukan Payakumbuh.

“Kami menyampaikan apresiasi kepada Pemko Payakumbuh yang telah menyambut dan menerima kedatangan kami dengan baik. Kemudian juga memberikan informasi yang menarik sehingga sedikit banyaknya bisa menjadi acuan dan langkah kedepan yang akan diterapkan di Kota Bukittinggi,” kata Meta.

Rombongan dari Kota Wisata Bukittinggi ini juga dibawa ke lokasi yang dipaparkan yaitu Industri Rajutan Fayari “Payocraft” di Kelurahan Parik Muko Aia Kecamatan Lamposi Tigo Nagori yang digawangi oleh Latifah Maya Sari.

Exit mobile version