Imigrasi Agam Raih 2 Penghargaan dari KPPN Bukittinggi

AGAM,KLIKPOSITIF – Imigrasi Agam menerima penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bukittinggi.

Penghargaan diberikan KPPN sebagai bentuk apresiasi terhadap mitra kerja KPPN.

Kepala Kantor Imigrasi Agam, Budiman Hadiwasito menerima langsung penghargaan ini dari Kepala KPPN Bukittinggi, Khairil Indra dalam kegiatan Stakeholder Day bertempat di Aula KPPN Bukittinggi, Kamis 22 Agustus 2024.

Kepala KPPN Bukittinggi, Khairil Indra mengatakan, penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi dan memberikan motivasi kepada seluruh Satuan Kerja wilayah kerja KPPN Bukittinggi agar bisa optimal dalam pelaksanaan anggaran.

KKPN memberikan penghargaan kepada Satuan Kerja yangmemiliki nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) periode Tahun Anggaran 2023 dan Semester I Tahun 2024 dengan nilai terbaik.

Selain itu, Imigrasi Agam juga menerima penghargaan Peringkat III kategori implementasi digipay semester I tahun 2024.

Sementara, Kepala Imigrasi Agam Budiman Hadiwasito mengatakan pihaknya mengucapkan terimakasih atas penghargaan ini.

Dia mengatakan akan terus melakukan perbaikan di setiap sektor agar bisa optimal dalam mengelola anggaran.

(*)

Exit mobile version