KLIKPOSITIF – Tinggal beberapa hari lagi bulan suci Ramadhan akan tiba. Bulan yang selalu dinanti dan disambut oleh semua umat muslim dengan suca ria.
Pada bulan ramadhan selain memperbanyak ibadah, bagi pelaku usaha bulan puasa ini adalah saatnya untuk mencari rezki dengan berbagai cara yang halal dan meraup rupiah.
Berikut deretan ide usaha yang bisa anda coba di bulan Ramadhan
1. Air Kelapa Muda
Air Kelapa muda yang terkenal dapat menghilangkan dahaga, dan minuman yang tentu akan banyak peminatnya saat buka puasa oleh banyak masyarakat.
Hal ini dapat menjadi peluang usaha yang anda geluti selama Ramadhan untuk menghasilkan cuan.
Air kelapa muda ini bisa juga anda kreasikan dengan berbagai jenis menu, seperti air kelapa muda jeruk, dan lain sebagainya.
Minum air kelapa muda memiliki banyak khasiat sebagai pengganti cairan tubuh yang berkurang setelah seharian berpuasa.
2. Es Buah
Minuman es buah bisa jadi salah satu peluang usaha anda pada bulan Ramadhan.
Minuman yang terbuat dari potongan aneka buah segar, sirup, susu, dan es ini memang sangat menyegarkan.
Anda bisa memanfaatkan peluang ini untuk membuka usaha dan mendapatkan keuntungan di bulan puasa.
3. Katering untuk Sahur
Mager masak untuk menyiapkan sahur adalah peluang bisnis bagi para pedagang.
Solusi praktisnya adalah membuat menu katering sahur untuk memudahkan pembeli.
Anda bisa memulai usaha ini dengan menawarkan menu paket sehingga konsumen bisa mempertimbangkannya.
Sistem jualan pun bisa menggunakan pra pesan sehingga porsinya tidak mubazir.
4. Hampers Lebaran
Jualan hadiah Lebaran bisa dimulai jauh-jauh hari.
Hal ini untuk mensiasati pengiriman yang jauh agar sampai tepat waktu.
Hampers pun bisa bermacam-macam bentuknya. Misalnya menjual kue, baju muslim, hingga kebutuhan rumah tangga seperti piring dan gelas.
5. Kue Kering
Kue-kue kering biasanya banyak diburu untuk kebutuhan lebaran.
Namun, akan sangat laris sejak pertengahan Ramadan.
Tawarkan kue-kue kualitas premium untuk menarik minat pembeli. Jenis kuenya pun bisa bermacam-macam antara lain nastar, lidah kucing, dan kue coklat.
6. Es Cendol
Salah satu minuman paling laris saat bulan puasa adalah es cendol.
Minuman ini terbuat dari campuran santan kelapa, gula merah atau gula aren, es, dan dawet yang terbuat dari tepung beras, tepung tapioka dan pandan.
Perpaduan manis, gurih, dan dingin membuat minuman ini sangat diburu untuk menyegarkan tenggorokan setelah seharian berpuasa.
7. Es Susu Kurma
Minuman es susu kurma menjadi salah satu minuman yang banyak diburu di bulan puasa.
Minuman yang terbuat dari buah kurma, susu, dan madu ini tak hanya menyegarkan tapi juga menyehatkan.
Seperti diketahui bahwa kurma menjadi salah satu buah yang disunnahkan untuk mengawali berbuka puasa. Karena itulah, es susu kurma menjadi incaran terutama di bulan Ramadan.