I.C.E Islamic Bilingual School Bukittinggi Gelar Seminar Parenting Fiqih Anak Usia Dini

Kegiatan dibuka Bunda PAUD Bukittinggi

BUKITTINGGI,KLIKPOSITIF – I.C.E Islamic Bilingual School bekerja sama dengan Pemerintah Kota Bukittinggi menggelar seminar parenting Fiqih Anak Usia Dini di Era Digital, Sabtu 21 September 2024.

Kegiatan ini dibuka perwakilan Bunda PAUD Bukittinggi, Eva Martias Wanto.

Kepala Sekolah I.C.E Islamic Bilingual School Bukittinggi, Retno Ayu Safitri mengatakan seminar bertujuan agar sekolah dan orang tua berkolaborasi dalam membangun perkembangan anak usia dini.

Selain itu, kata dia, seminar seperti ini dapat bermanfaat untuk meningkatkan pemahaman tanggung jawab orang tua terhadap anak, maupun potensi dan tantangan mendidik di era digital.

“Kita mengikutkan orang tua anak dalam kegiatan ini sehingga ada sebuah kolaborasi antara pihak sekolah dan orang tua si anak,” kata dia.

Sementara Perwakilan Bunda Paud, Eva Martias Wanto menyambut baik digelarnya seminar seperti ini.

Dia mengatakan seminar ini sangat bermanfaat dalam perkembangan anak terutama di era digital yang tumbuh pesat.

Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Bukittinggi Syafrizal juga mengatakan hal yang senada.

Demikian juga yang disampaikan Kasi Paud Dinas Pendidikan Bukittinggi, Abdul Hafis. Dia mengatakan seminar sudah sesuai dengan visi Bukittinggi Hebat di bidang pendidikan yang berlandaskan ABS-SBK.

Dalam kegiatan ini, I.C.E Islamic Bilingual School menghadirkan narasumber dari UNP yakni Asdi Wirman.

Profil I.C.E Islamic Bilingual School

Sekolah ini merupakan lembaga pendidikan anak usia dini yang mengadopsi Singapore Curriculum dan Montessori Method.

Bahasa pengantar di I. C. E Islamic Bilingual School adalah bahasa inggris.

Sekolah ini membimbing anak untuk berbahasa inggris tanpa meninggalkan dasar agama Islam. Alamat sekolah berada di Belakang Balok Bukittinggi.

(*)

Exit mobile version