Feri Hendria Jabat Camat Lubuk Sikarah Kota Solok

Feri Hendria resmi menjabat sebagai Camat Lubuk Sikarah, Kota Solok. Feri menggantikan Novri Aprilizen. Serahterima jabatan dilangsungkan Kamis (6/7/2022) di Kantor Camat Lubuk Sikarah.

Wakil Wali Kota Solok, Ramdhani Kirana Putra menandatangani berita acara pengangkatan Camat Lubuk Sikarah.(Prokomp)

Solok Kota, Klikpositif – Feri Hendria resmi menjabat sebagai Camat Lubuk Sikarah, Kota Solok. Feri menggantikan Novri Aprilizen. Serahterima jabatan dilangsungkan Kamis (6/7/2022) di Kantor Camat Lubuk Sikarah.

Wakil Wali Kota Solok, Ramadhani Kirana Putra berpesan, camat baru harus segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja. Lanjutkan program-program baik yang telah berjalan sebelumnya.

“Mari berikan dukungan bagi camat yang baru untuk membangun daerah, meningkat pelayanan terhadap masyarakat melalui program-program strategis,” ungkap Dhani.

Dikatakannya, jabatan merupakan amanah yang harus dipertanggungjawabkan. Untuk itu, perlu keseriusan dalam menjawab kepercayaan tersebut. Bangun tim kerja yang solid di seluruh lini.

“Tentunya juga kami sampaikan terimakasih terhadap camat sebelumnya yang sudah mendedikasikan diri untuk membangun daerah, semoga ini tercatat menjadi amal ibadah,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kota Solok, Zulmiyetti Zul Elfian mengajak pengurus TP PKK Kecamatan Lubuk Sikarah untuk membangun sinergi membantu pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Bangun tim yang kuat untuk menyukseskan program-program pemberdayaan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Program PKK harus berjalan dan bersinergi dengan semua lini untuk mewujudkan hal itu,” katanya.

Camat Lubuk Sikarah, Feri Hendria berharap dukungan dari seluruh elemen yang ada di kecamatan dalam menjalankan roda pemerintahan. Komunikasi dan sinergi menjadi kunci dalam menyukseskan program yang ada.

“Mari jadikan ini titik awal baru untuk membangun semangat dalam menjalankan program di kecamatan, tentunya, sukses pelaksanaannya bergantung dari kerjasama kita bersama,” tutupnya.(Syafriadi)

Exit mobile version