PADANG, KLIKPOSITIF — Didukung PT Semen Padang, Forum Nagari Limau Manis Selatan kembali mengembangkan eko wisata Air Terjun Sarasah Banyak Gariang, sebuah destinasi yang dulunya menjadi favorit wisatawan di Kota Padang.
Air Terjun Sarasah Banyak Gariang ini terletak di kawasan sejuk dan dikelilingi oleh alam yang indah, dan memiliki empat tingkat air terjun dan lubuk yang dalamnya mencapai lebih dari 1 meter. Aksesnya pun cukup mudah, tidak jauh dari masyarakat dan bisa dijangkau oleh kendaraan roda dua.
Ketua Forum Nagari Limau Manis Selatan, Budi Syafrianto mengatakan, lokasi ini dulunya ramai dikunjungi, terutama pada akhir pekan. Namun, selama sepuluh tahun terakhir, kunjungan wisatawan menurun drastis. “Kini, sangat jarang masyarakat yang datang ke sini,” kata Budi kepada klikpositif, Kamis (19/9/2024).
Melihat potensi wisata yang terabaikan ini, Budi menyampaikan bahwa Forum Nagari Limau Manis Selatan berinisiatif untuk berkolaborasi dengan PT Semen Padang. Bahkan, PT Semen Padang telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp50 juta untuk revitalisasi dan pengembangan fasilitas di lokasi wisata.
“Ada beberapa fasilitas yang akan kami revitalisasi, termasuk membangun Pos Pengamanan di lokasi wisata serta pembersihan area untuk pengembangan fasilitas glamping yang direncanakan seluas 1 hektar. Pembangunan glamping dilakukan secara bertahap,” ujarnya.
Budi meyakini dengan dukungan dari PT Semen Padang, maka potensi wisata Air Terjun Sarasah Banyak Gariang akan dapat dihidupkan kembali dan menjadi magnet bagi pengunjung. Dan, jika wisata ini berkembang, dampaknya akan sangat positif bagi ekonomi masyarakat sekitar.
“Air Terjun Sarasah Banyak Gariang tidak hanya menawarkan keindahan alam, tetapi juga memberikan kesempatan bagi warga setempat untuk terlibat dalam industri pariwisata. Dengan akses yang mudah dan kedekatannya dengan pemukiman, kami yakin banyak wisatawan akan berkunjung,โ tuturnya.
Dari sudut pandang lingkungan, pengembangan eko wisata Air Terjun Sarasah Banyak Gariang ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian alam. “Kami ingin menciptakan tempat yang tidak hanya menarik bagi pengunjung, tetapi juga ramah lingkungan,” kata Budi.
Sebagai penutup, Budi mengucapkan terima kasih kepada PT Semen Padang yang telah berkontribusi dalam pengembangan wisata ini. Ia berharap, kolaborasi ini tidak hanya dapat membawa manfaat ekonomi bagi masyarakat, tapi juga sosial bagi masyarakat Kelurahan Limau Manis Selatan.
“Tidak hanya itu, keberadaan Air Terjun Sarasah Banyak Gariang ini diharapkan juga dapat menghidupkan kembali semangat pariwisata yang pernah ada di Air Terjun Sarasah Banyak Gariang. Kami optimis, bersama-sama kita bisa mewujudkan impian ini,” tutupnya.
Seperti diberitakan sebelumnya,PT Semen Padang kembali menyerahkan dana program Forum Nagari sebesar Rp3 miliar lebih kepada 14 Forum Nagari yang tersebar di 14 kelurahan di tiga kecamatan di Kota Padang, yaitu Pauh, Lubuk Kilangan dan Lubuk Begalung.
Penyerahan dana miliaran rupiah itu, dilakukan Direktur Keuangan & Umum PT Semen Padang Oktoweri, di Wisma Indarung PT Semen Padang, Jumat (1/8/2024). Turut hadir pada acara itu Pj Walikota Padang Andree Harmadi Algamar, Kepala Bappeda Kota Padang Yuliza, Camat Lubuk Kilangan, Afrialdi Masbiran, Camat Pauh, Titin Masfretin, dan Camat Lubuk Begalung, Andi Amir, serta seluruh lurah di 14 kelurahan tersebut. Juga hadir Kepala Unit CSR PT Semen Padang Ilham Akbar, Ketua Kerapatan Adat Nagari (KAN) Limau Manis H. Zulkifli Dt Gamuyang, SH, Wakil Ketua KAN Lubuk Kilangan Asril Azis Rajo Bujang, dan semua pengurus Forum Nagari. (*)