Diduga Lebihi Tonase, Mobil Pick Up Terperosok Saat Melintasi Jembatan di Airpura Pessel

Klikpositif Supernova Honda (3000 x 1000 piksel)

PESSEL, KLIKPOSITIF– Satu unit mobil pick up pengangkut batako viral di media sosial, usai mengalami kecelakaan tunggal karena terperosok dan terjun ke sungai saat melewati jembatan gantung Tluk Kualo, Kecamatan Airpura, Kabupaten Pesisir Selatan.

Peristiwa viral ini, diketahui terjadi pada Jumat 18 Oktober 2024. Diduga pick up pengangkut batako mengalami kecelakaan tersebut terjadi akibat karena membawa muatan melebihi tonase yang ditentukan.

Hal itu, dibenarkan, Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUTR Pessel, Fahresi Eka Siska. Ia mengatakan, kondisi itu terjadi karena jembatan tersebut diduga tidak kuat menahan beban dari mobil.

“Karena memang kondisinya sudah agak keropos. Jadi ketika pick up itu melintasi dengan membawa bakato diluar kapasitas batakonya ambles,” ungkap Eka sapaan Kabid Bina Marga.

Ia menjelaskan, sebelum, insiden tersebut melalui pemerintah nagari setempat dan PUTR sudah menggelar pertemuan terkait kondisi jembatan. Jika, saat ini jembatan dengan panjang 90 meter hanya memiliki kemampuan menahan beban sekitar 1 ton.

“Nah, tapi tidak tahu kenapa mobil pick up tersebut nekat membawa muatan lebih berat. Padahal tonasenya dibatasi,”terangnya.

Kesempatan itu, ia mengimbau agar masyarakat lebih mendengarkan instruksi dan himbau dari pihaknya, agar tidak menggunakan jembatan gantung itu dengan beban yang lebih dari 1 ton.

“Kalau terperosok mobilnya, maka jangan ada pihak yang dipersalahkan, karena sudah diimbau dan jembatan itu berdasarkan kesepakatan dengan Bupati akan dibangun baru dengan jembatan rangka baja pada tahun 2025 mendatang,” ujarnya.

Exit mobile version