AGAM,KLIKPOSITIF – Seorang penggali dilaporkan terjebak di sumur sedalam 18 meter, Jum’at 27 September 2024.
Peristiwa ini terjadi pada pukul 16.00 WIB, lokasinya berada di Jorong Bingkudu, Kecamatan Canduang, Agam.
Danru Damkar Agam Alex mengatakan korban terjebak adalah Ramli (78).
Peristiwa ini bermula saat korban masuk sumur untuk memperbaiki mesin air tetangganya. Dia menggunakan tali untuk turun.
Namun hal ini membuat korban malah tersangkut di dalam sumur. Ia terjebak dan tak berhasil keluar.
Melihat kejadian mengerikan tersebut, keponakan korban mencoba menyelematkan.
Sebab peralatan yang ada tidak memadai, keponakan korban lalu melapor ke pihak nagari dan laporan diteruskan ke Damkar Agam.
Tak lama berselang, Damkar dan PMI datang ke lokasi dengan menggunakan peralatan lengkap.
“Evakuasi berjalan sangat dramatis, karena kondisi korban sudah sangat lemas, setelah korban diangkat sekitar 10 mèter suasana sangat mengkhawatirkan karena kepala korban sudah mengarah ke bawah, Dengan tambahan bantuan peralatan yang ada korban berhasil di angkat ke atas,” sebut Alex, Sabtu 28 September 2024.
Evakuasi selesai jelang pukul 18.30 WIB.
Setelah sampai diatas korban langsung dilarikan ke rumah sakit dengan menggunakan ambulan dari PMI dan menjadi perawatan.
(*)