LIMAPULUHKOTA, KLIKPOSITIF – General Manager PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sumbar Toni Wahyu Wibowo beserta Senior Manager (SRM) Perencanaan Dicky Hiwardi dan SRM Keuangan, Komunikasi dan Umum (KKU) Cipto Adi lakukan kunjungan kerja ke Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTM) Siamang Bunyi di Nagari Kubang Kecamatan Guguak Kab. Lima Puluh Kota, Minggu (17/10).
Turut serta dalam kunjungan tersebut Manajer Sub Bidang IPP Yessi Indra, MAN II OP DIST UP2D Agung Ary Wibowo, MB Jar UP3 PYK Hendra Suhendri, MB TEL UP3 PYK, Kurnia Putra dan Manager ULP Payakumbuh, Gatot Irawan.
Sementara itu hadir pula Manajer Operasional PLTM Siamang Bunyi Romi Ekananda. Kunjungan tersebut untuk mengecek kesiapan PLTM jelang Commercial Operation Date (COD) yang diagendakan pada Senin (18/10). PLTM yang dikelola oleh PT G5 Power ini berkapasitas 2 x 0,85 MW.
Disampaikan oleh GM PLN UIW Sumbar Toni Wahyu Wibowo, pembangkit listrik yang memanfaatkan energi baru terbarukan (arus air) sebagai bahan penggerak untuk membangkit tenaga listrik akan menjadi salah satu pembangkit yang akan mendorong percepatan realisasi salah satu Transformasi PLN, yakni pilar “Green”.
“PLN komitmen untuk meningkatkan pemanfaatan EBT, mengingat besarnya potensi sumber daya air di Sumbar, maka keberadaan pembangkit ini akan sangat membantu dan bermanfaat untuk meningkatkan kualitas listrik dan keandalan sistem PLN di daerah yang terpencil,
dengan lebih efisien dan ramah lingkungan,”ungkapnya.
Toni juga mengucapkan selamat kepada PT G5 Power selaku pengelola atas keberhasilannya menjadi salah satu sistem pendukung kelistrikan Sumatera sehingga dapat membantu pasokan listrik khususnya untuk di daerah siamang bunyi.
Romi Ekananda, Manager Operasional PLTM Siamang Bunyi, mengungkapkan apresiasi atas dukungan dan sinergi dari PLN sehingga pembangkit dapat segera beroperasi dan listrik dari PLTM dapat berguna bagi masyarakat sekitar.
“Kami berterima kasih kepada PLN yang terus menjalin sinergi sehingga proses COD dapat segera terwujud. Semoga dengan kolaborasi ini kami dapat mempertahankan performa pembangkit sehingga tidak terdapat kendala-kendala saat pengoperasian dan terus bisa membantu sistem kelistrikan Sumbar,” hatur Romi.
PLN berharap dengan dilakukan komisioning di PLTM Siamang bunyi dapat membantu memperbaiki kualitas dan keandalan listrik untuk masyarakat sekitar sehingga dapat melayani dengan maksimal.