Begini Cara Slank Meberitahu Penggemar, Mana Kaset atau CD yang Asli dan Bajakan

Grup musik Indonesia, Slank, punya cara tersendiri untuk menghindari terjadinya pembajakan CD atau kaset, yakni memberikan bonus merchandise pada setiap pembelian kaset atau CD

Kaka dan Bimbim

Kaka dan Bimbim (Youtube/Slank Suka2)

Klikpositif - JUTAWAN Honda (3000 x 1000 px) Iklan

KLIKPOSITIF – Grup musik Indonesia, Slank, punya cara tersendiri untuk menghindari terjadinya pembajakan CD atau kaset, yakni memberikan bonus merchandise pada setiap pembelian kaset atau CD.

Drummer Slank, Bimbim menyebut, pemberian bonus merchandise pada setiap kaset dan CD ini telah dilakukan pada album kedua Slank, Kampungan.

“Merchandise itu adalah untuk memberitahu ke penggemar yang mana yang asli, mana yang bajakan. Yang bajakan adalah CD doang atau kaset doang. Tapi kalau ada bonus, ini yang asli,” ujar Bimbim dalam video di kanal Youtube Slank Suka2 yang diunggah pada Jumat, 8 Oktober 2021.

Vokalis Slank, Kaka menambahkan, pemberian merchandise dilakukan, karena tidak memungkinkan bagi pembajak untuk capek-capek membuat merchandise hanya untuk menjual kaset atau CD bajakan.

Oleh karena itu, hingga saat ini Slank terus konsen dalam merchandise, bahkan merchandise itu dibuatkan series-nya, lalu dibuat hak ciptanya.

Bimbim mengakui, terkait merchandise ini Slank banyak belajar kepada grup band rock asal Inggris, The Rolling Stones.

“Belajar dari Rolling Stones, penjualan tiket dan penjualan merchandise lebih besar dari penjualan albumnya,” sebut Bimbim.

Terkait penjualan merchandise, Slank juga telah menjualnya secara online, jauh sebelum datangnya era digital.

“Kita tu, waktu itu berusaha untuk gimana caranya tulisan Slank, logo Slank, itu bener-bener melekat di pikiran orang,” ungkap Kaka.

Exit mobile version