PADANG, KLIKPOSITIF – Baru 2 Hari terdaftar BPJS Ketenagakerjaan Pemain Semen Padang FC Mengalami Cedera.
BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) dengan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) secara konsisten terus melakukan sosialisasi secara menyeluruh terkait pentingnya perlindungan jaminan ketenagakerjaan bagi para pekerja, termasuk pesepak bola profesional
Pemerintah hadir memberikan perlindungan ketenagakerjaan kepada atlet. Baik itu perlindungan jaminan sosial, keselamatan dan kesehatan kerja, maupun perlindungan pengupahan.
Direktur Jenderal Pembinaan Pengawasan Tenaga Kerja dan Keselamatan Kesehatan Kerja Haiyani Rumondang mengatakan, Kemnaker dan BPJS Ketenagakerjaan telah melakukan Launching Komitmen Bersama Perlindungan Ketenagakerjaan Pesepak Bola Profesional pada 30 November 2021.
Acara itu dihadiri oleh PSSI, PT Liga Indonesia Baru dan perwakilan klub sepak bola. Dengan komitmen bersama tersebut diharapkan dapat memberikan dan meningkatkan perlindungan terhadap pesepak bola profesional, yang menjadikan sepak bola sebagai profesi, tidak hanya sekedar hobi.
“Jaminan sosial bagi pesepak bola profesional merupakan wujud dari hadirnya negara pada aktivitas olahraga masyarakat. Diharapkan atlet profesional konsentrasi pada pencapaian prestasi,” ungkapnya, Rabu (10/8/2022).
Haiyani menyampaikan regulasi secara tegas telah diamanatkan. Mulai dari Undang-Undang (UU) Nomor 40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional, UU Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, hingga UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta kerja.
“Imbauan kami dari Kemnaker, terutama kepada klub, karena ini terkait pihak yang membayarkan iurannya, secara operasional klub tersebut, tidak hanya memikirkan soal bisnis atau dalam aspek komersialnya saja. Namun juga, dari sisi perlindungan kesehatannya, maupun penyakit akibat kerja kepada para pemain,” kata Haiyani.
Kepala Cabang BPJAMSOSTEK Cabang Padang Tetty Widayantie mengatakan, sudah tugas BPJAMSOSTEK menjamin perlindungan bagi pesebakbola profesional.
Salah satu respon yang dilakukan BPJAMSOSTEK Cabang Padang yakni terkait cideranya salah seorang pemain Semen Padang FC.
Nama pemain tersebut yakni Pandi Lestaluhu, ia diketahui cidera 8 Agustus 2022 pukul 17.00 WIB.
“Salah seorang pemain Semen Padang FC cidera saat latihan di Lapangan Mess Galatama PT Kabau Sirah SPFC. Kita BPJAMSOSTEK Cabang Padang memberikan perlindungan,” kata .
Tetty Widayantie menambahkan, Pandi Lestaluhu hanya dilakukan rawat jalan oleh dokter di Semen Padang Hospital.
Tetty menyebutkan, kronologi Pandi Lestaluhu cidera berawal dari saat pemanasan latihan sore.
Kemudian, ia melakukan tendangan dengan kaki kanan bagian dalam, kaki kanan tersebut terasa nyeri akibat otot pangkal paha ketarik karena salah posisi menendang.
“Sementara rencana lanjut ke spesialis belum tahu,” kata dia.
Meskipun baru 2 hari terdaftar, Pandi Lestaluhu akan mendapatkan haknya sebagai peserta sebagaimana mestinya. “Jadi baru 2 hari terdaftar terjadi kecelakaan kerja,” kata dia.
Tetty Widayantie menambahkan, ia mengimbau kepada seluruh pemberi kerja untuk mendaftarkan seluruh pekerjanya sehingga pekerja bisa bekerja dengan tenang tanpa khawatir akan resiko kedepannya.