JAKARTA, KLIKPOSITIF — Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade kembali memboyong WaliKota dan Bupati di Sumbar untuk bertemu dengan Menteri Kabinet Kerja II, Senin (12/04/2021).
Kali ini, anggota Fraksi Gerindra itu menghadirkan para kepala daerah itu berdialog dengan Menteri Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Teten Masduki.
Turut hadir dalam agenda di Kementerian Koperasi dan UMKM itu Walikota Bukittinggi Erman Safar, WaliKota Sawahlunto Deri Asta, Wakil Bupati Tanahdatar Richi Aprian, Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, WaliKota Pariaman Genius Umar, Bupati Padangpariaman Suhatri Bur dan Wakil Walikota Padangpanjang Asrul.
Wako Bukittinggi Erman Safar mengharapkan Menteri Teten dapat menyelamatkan UKM dan koperasi yang berjumlah 7.000-an di Bukittinggi. “Kami sudah memasukkan UMKM dalam binaan Koperasi Bung Hatta,” katanya.
“Kami juga berharap Kementerian memberikan bantuan 150 Food Car untuk memperkuat konsep kuliner kota wisata Bukittinggi,” sambung Ketua DPC Gerindra Bukittinggi ini.
Walikota Sawahlunto Deri Asta berterima kasih atas fasilitasi Andre Rosiade untuk bertemu dengan Menkop UMKM. Mereka ingin, negara membantu memperkuat konsep wisata tambang di Warisan Budaya Dunia Geopark Nasional.
Kemudian, juga meminta UMKM Pelatihan diberdayakan, pelatihan marketing untuk UMKM. “Banyak hal yang bisa kita kerjakan bersama dengan Kementerian Koperasi dan UMKM,” katanya.
Wakil Bupati Tanahdatar Richi Aprian meminta Kemenkop UMKM membantu Geopark Danau Singkarak dan Istana Pagaruyung. Didampingi Ketua DPRD Tanahdatar Roni Mulyadi meminta percepatan pembangunan koperasi di Tanahdatar.
“UMKM ada 31.872 perusahaan dari berbagai sektor. Perizinan UMKM terkendala, izin di Kemenkesnya terhambat, lalu permasalahan modal di Tanahdatar seperti rentenir juga harus kita atasi bersama,” katanya.
Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir menyebutkan, kawasan hutan, Geopark Silokek adalah geopark nasional. “Kami minta Pak Menteri bisa menambah BLT untuk UMKM di Sijunjung dan juga menguatkan kapasitas koperasi UMKM dan pelatihan-pelatihan usaha mikro,” katanya.
Walikota Pariaman Genius Umar mengharapkan, Kementerian Koperasi dan UMKM juga membantu Pariaman sebagai kota pariwasata.
Dia meminta terus didukung dalam penambahan wisata kuliner UMKM di Kota Pariaman untuk pertumbuhan ekonomi di Kota Pariaman. “Terima kasih pak Andre yang telah memasilitasi kami bertemu dengan pak Menteri,” katanya.
Bupati Padangpariaman Suhatri Bur meminta bantuan UMKM ke Padang Pariaman lebih diperbanyak. Juga pusat pelatihan UMKM diperkuat.
“Kami ingin UMKM didukung dengan membuat PLUT (Pusat Layanan Umum Terpadu),” katanya.
Wakil Wali Kota Padangpanjang Asrul mengatakan, UMKM yang ada di Padangpanjang berjumlah 12.440 dan sangat membutuhkan sentuhan dari Kemenkop UMKM. “Kami minta Kemenkop juga merealisasika bantuan UMKM sejumlah 5.629 yang telah kami ajukan,” katanya.
Andre Rosiade mengatakan, dia sengaja memfasilitasi 7 Kepala Daerah di Sumatra Barat dengan Kementerian Koperasi dan UMKM.
“Terima kasih pak menteri memberikan waktu untuk bertemu bersilaturahim. Mereka yang datang adalah duta Sumbar yang ingin melalukan kolaborasi untuk menjadikan percepatan pembangunan, mendapat bantuan dari pemerintah pusat,” katanya.
Andre mengatakan, aksi nyata itu mewakili Sumbar agar terjadinya percepatan pembangunan di Sumbar. “Harapan kami kepada pak Menteri agar dapat membantu pembangunan percepatan di Sumatra Barat,” katanya.
Menteri Koperasi dan UMKM Teten Masduki menyebutkan, banyak program yang bisa dibawa langsung oleh kepala daerah yang dibawa Andre Rosiade ke Kementerian itu.
“Terima kasih Pak Andre yang begitu serius membawa para kepala daerah di Sumbar ke pusat. Ini adalah cara cepat untuk membawa anggaran pusat ke daerah,” katanya.
Menteri Teten mengatakan, dia akan memberikan bantuan yang dibutuhkan Bupati dan Wali Kota yang langsung membawa proposal atau permohonan.
“Kami akan memperbanyak KUR (kredit usaha mikro), pengembangan permodalan UMKM, dana bergulir, koperasi produksi, dan UMKM Center yang diusulkan akan dianggarkan,” katanya.(*)