PADANG, KLIKPOSITIF – Lakukan operasi senyap, Semen Padang FC pastikan 25 pemain siap bergabung dan dikontrak untuk musim 2021. Hal ini disampaikan Manajer Semen Padang FC Effendy Syahputra pasca bocornya daftar skuat Liga 2-2021 yang diduga milik Semen Padang FC.
Effendy mengatakan manajement tim SPFC lebih memilih operasi senyap. Sehingga tercatat 15 pemain lama telah diumumkan untuk dipertahankan dan ditambah dengan 10 pemain baru yang 4 di antaranya sudah diumumkan lewat akun resmi tim.
“Tim SPFC sendiri sebenarnya sudah terbentuk dari beberapa bulan yang lalu, baik tim pelatih maupun pemain. Meski menjalankan operasi senyap, menurutnya perekrutan pemain telah melalui diskusi panjang, sesuai dengan keinginan tim pelatih yang sudah lebih dulu disepakati dan tentunya akan segera diumumkan,” katanya.
Ia menjelaskan bahwa pembentukan tim sudah dimulai sejak bulan Februari. Pembentukan diawali dengan membentuk tim kepelatihan yang kemudian membuat daftar calon pemain yang diburu serta menjalin komunikasi.
“Selain itu, juga disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan tim sendiri. Alhamdullilah, dalam sebulan kami sudah rampungkan kerangka dasar tim dan sampai saat ini sudah 25 pemain yang resmi dikontrak dan siap di umumkan,” ujarnya.
Menurutnya, ke depannya akan ada beberapa penambahan sesuai dengan kebutuhan tim dan tim pelatih sebagai orang yang bertanggung jawab penuh menyusun strategi. Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pembentukan tim dan perekrutan pemain bukan secara asal-asalan.
“Selain berdiskusi penuh dengan tim pelatih, suara-suara masukan dari seluruh fans juga ditampung oleh manajemen. Tujuannya adalah agar tim ini terbentuk menjadi tim yang solid dan kuat untuk menghadapi kompetisi yang akan berlangsung,” katanya.