KLIKPOSITIF – Sebuah video seorang pencari kerja yang kekurangan uang untuk membeli makan viral di media sosial instagram.
Video yang diunggah akun @rumpi_gosip pada Kamis (1/9) itu memperlihatkan sorang pemuda memakai jaket yang disebut sedang mencari kerja dan hanya punya uang Rp5.000 di kantong.
Rekaman yang telah mendapat 5,649 suka tersebut dalam caption video menjelaskan bahwa beruntung ada pedagang baik yang mau untuk memberi makanan gratis pada pemuda itu.
Dalam video juga terlihat pemuda itu menikmati setiap suapan nasi soto tersebut yang dberikan secara cuma-cuma oleh pemilik warung.
“Terimakasih banyak ya bu, semoga lancar rejekinya ya bu, semoga daganganya makin laris manis Aamii,” tulis @rumpi_gosip.
Dalam video itu juga ada tulisan “Sedih banget lihat mas-mas ini”
“Tiba-tiba ia deketin aku terus bilang, ‘Bu saya punya uang cuma Rp5.000, boleh nggak Bu saya makan soto?” tulisan dalam video, yang kemungkinan dbuat ibu pemilik warung.
“Dengan mata berkaca-kaca saya jawab, ‘Boleh Mas… buat Mas saya kasih gratis’,” lanjutnya.
“Trus saya tanya, katanya dari kerawang lagi cari kerja di Kelapa Gading, Sehat selalu ya mas, semoga dterima kerja,” tulisan dalam video mengakhiri.
Selain memberi soto dan nasi, pedagang itu juga terlihat memberi minuman pada pemuda itu.
Komentar Netizen
Melihat video tersebut banyak netizen yang bersukur masih ada orang baik, dan ada juga yang teringat bagaimana perjuangan mereka saat mencari pekerjaan.
Seperti akun @amie_*** yang berkomentar “Alhamdulillah masih banyak orang baik,”
Demikian juga dengan netizen @harisn*** yang berkomentar “Jika tak kau temukan orang baik maka jadilah salah satunya,”.
Netizen lain teringat saat berjuang mencari kerja, seperti @***laristi**** yang berkomentar “Berasa banget sih nyari kerja dulu. Uang abis-abis buat bikin surat-surat,” tulisnya.