PADANG, KLIKPOSITIF – Tim futsal Semen Padang Hospital (SPH) meraih juara pertama dalam turnamen yang didakan oleh rumah sakit tersebut pada 18-19 Juni 2022. Predikat juara ini didapat setelah SPH berhasil menaklukkan Serikat Pekerja Semen Padang (SPSP) dengan skor 4-3. Turnamen ini antar Rekanan SPH di kota Padang dan Sumbar yang digelar Semen Padang Hospital (SPH) di lapangan Futsal Rafely ByPass, Kota Padang.
Manager tim, Leo Agustigno mengucapkan syukur bisa meraih predikat juara dalam ajang tersebut. “Walaupun persiapan yang dilakukan tidak maksimal, Alhamdulillah kita bisa memberikan hasil maksimal untuk SPH,” katanya saat dihubungi melalui pesan singkat, WhatsApp, Selasa, 21 Juni 2022.
Ia mengatakan, selama masa Covid-19, tim futsal di SPH vakum (tidak latihan) karena sibuk menangani pasien dan juga terbatas gerak. Pihaknya mulai kembali aktif bermain futasl sejak Ramadan 2022 karena ada undangan Piala Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi provinsi Sumatera Barat, yang waktu itu pihaknya meraih juara III.
“Awal Juni kemarin pada saat pembahasan soal HUT SPH pada 5 Juli mendatang, dan salah satu rangkaian kegiatannya yakni turnamen futsal, dan kita kembali melakukan seleksi pemain.
Pada 5 Juni 2022 terpilih 12 orang pemain. Sejak saat itu, kita melakukan persiapan kurang lebih 20 hari dengan latihan kurang lebih sebanyak 4 kali,” jelasnya.
Selain latihan, semangat untuk memberikan yang terbaik selama turnamen juga menjadi fokus tim futsal SPH. Hal ini dengan menanamkan nilai-nilai kepada tim sesuai dengan visi-misi serta nilai-nilai SPH yang baru, yakni Ber-SIAP.
“Sebelumnya pada tanggal 24 s/d 26 Mei 2022, kita ada melaksanakan workshop untuk membuat visi-misi dan nilai-nilai SPH yang baru, yakni Ber-SIAP yang berarti bersyukur, sinergi, integritas, agility dan profesional.
Sehingga nilai-nilai ini menjadi SPH yang Ber-SIAP,, yang kita ulang-ulang selalu di SPH dan di lapangan, sehingga ini tertanam di diri kita,” jelasnya.
Ia berharap, dengan diadakannya turnamen ini, tidak hanya satu kali, namun bisa menjadi kelender tahunan setiap HUT SPH dengan skop lebih besar. “Selama 9 tahun berdiri, pertama kalinya kita panitia di acara ini.
Harapan dari pihak manajemen dan yayasan bahwa ini juga dapat dijadikan agenda tahunan,” harapnya.
Tino juga berterima kasih diberi kesempatan pihak manajemen melakukan turnamen ini. Berharap kedepan ada motivasi dalam melaksanakan ini dan nilai-nilai ini bisa dilaksanakan di SPH. Semoga nilai-nilai ini juga tertanam di individu masing-masing. “Harapan semoga jaya dilapangan dan jaya di kesejahteraan karyawannya, semakin baik layanan dan ramah serta semoga menanamkan nilai-nilai bersiap dalam kesehariannya,” paparnya.
Turnamen tersebut menggunakan sistem pertandingan setengah kompetisi yang dibagi 2 group A dan B. Untuk Group A, terdiri dari Tim Futsal SPH 1, Tim Futsal Rumah sakit BMC , Tim Futsal Rumah Sakit YARSI, dan Tim Futsal Rumah Sakit Siti Rahmah. Sedangkan pada Group B, terdiri dari Tim Futsal SPSP, Tim Futsal RSUD M. Natshir Solok, dan Futsal SPH 2, dan Tim Futsal dari RSUD Pariaman. Turnamen futsal ini pun, ditutup pada Minggu (19/6/2022) siang oleh Direktur SPH.
Berikut nama tim futsal SPH:
1,Asryad Bulkhari
2, Nuari Murdiansyah
3, Musdi
4, Aidil Azhan
5, Widi Bramanto
6, Pasca Lepran C
7, Try Utama
8, Fenny Prantama
9, Atrri Zikri
10, M. Hadi
11, Wahyudi Candra (pelatih )
12, Leo Agustigno ( manager )