PADANG PANJANG, KLIKPOSITIF – Kader Posyandu Kelurahan Bukit Surungan, Kecamatan Padang Panjang Barat, Nurul Hidayah mendapat Penghargaan Perempuan Berjasa dan Berprestasi saat peringatan Hari Kartini Tingkat Provinsi Sumatera Barat, Kamis (21/4). Acara ini turut dihadiri Ketua TP-PKK Kota dr. Dian Puspita Fadly Amran, Sp.JP di Auditorium Gubernuran.
Penghargaan kepada Perempuan Berjasa dan Berprestasi ini diberikan kepada perempuan terpilih di kabupaten/kota seluruh Indonesia oleh Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE-KIM) yang langsung diberikan Gubernur Sumbar, H. Mahyeldi, S.P Datuak Marajo.
Nurul Hidayah diberikan penghargaan pada bidang kesehatan, dengan alasan karena merupakan orang yang berkontribusi dalam peningkatan jumlah masyarakat yang sudah mendapatkan vaksin di Kelurahan Bukit Surungan.
Nurul melakukan penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat terkait dengan vaksinasi Covid-19. Metode pendekatan yang dilakukan yaitu dengan melakukan kunjungan langsung ke rumah-rumah masyarakat. Setelah melakukan sosialisasi, ia mengajak masyarakat untuk datang ke gerai-gerai vaksinasi terdekat.
Dilansir dari laaman Facebook Kominffo Padaang Panjang, ikut hadir dalam peringatan Hari Kartini ini, ketua TP-PKK Provinsi Sumbar, ketua TP-PKK kabupaten/kota se-Sumbar, serta penerima penghargaan dari kabupaten/kota lain.