KLIKPOSITIF – Berwisata tak lengkap rasanya jika tak mencicip makanan khasnya. Tak hanya saat berwisata di dalam negeri. Bahkan berwisata ke luar negeri pun tak afdol jika tak menjajal makanan dan minuman yang ada di negara tersebut.
Termasuk juga saat ke Malaysia. Jika Anda ke sana, Anda harus mencicipi makanan khas Malaysia. Kebetulan, karena memang merupakan negara tetangga, dan masih satu rumpun dengan bangsa kita, makanan khas Malaysia juga memiliki cita rasa yang mirip, walaupun tetap ada bedanya.
Berikut ini adalah beberapa makanan Malaysia yang harus Anda cicip saat berwisata ke sana:
1. Ayam Percik
Seperti namanya, makanan yang satu ini berbahan dasar ayam. Ayam yang diolah dengan aneka jenis bumbu. Ayam percik ini ada 2 jenis, yaitu ayam percik Kelantan serta ayam percik Trengganu. Ayam percik Kelantan saus dan bumbunya berasal dari kombinasi santan serta berbagai rempah. Adapun ayam percik Trengganu ditambahkan cabai, jadinya rasanya lebih pedas dan menantang.
Pengolahannya sendiri dilakukan dengan cara memasukkan ayam ke dalam bumbu. Lalu ayam ini dipanggang sedikit hangus. Ketika dipanggang, ayam ditambahkan bumbu lagi dengan cara dipercik. Jadilah nama sajian ini ayam percik. Dan begitu matang, ayam ini akan ditambahkan bumbu saus.
2. Nasi Lemak
Yang pernah nonton serial kartun Upin Ipin pasti tahu nasi lemak. Ya, sajian nasi lemak ini sering disantap di dalam serial kartun tersebut. Nasi lemak sendiri dibuat dari nasi yang dimasak dengan krim kelapa dan juga aneka rempah. Lalu kemudian, nasi ini dimatangkan dengan cara dikukus. Nasi lemak biasanya disajikan dengan ayam goreng, lalu telur rebus, lalu tumis kangkung, lalu rendang sapi goreng, lalu sambel goreng teri kacang, dan juga sambal sotong. Rasanya bagaimana? Mungkin bisa dibilang mirip nasi uduk, atau nasi campur, atau bahkan nasi gemuk yang khas dari Jambi.
3. Ayam Pongteh
Ayam Pongteh bisa Anda dapatkan di Malaysia dan Singapura. Sajian ini tampilannya menyerupai semur ayam. Akan tetapi di dalamnya juga ditambahkan potongan kentang serta jamur shitake, jadinya, sajian terasa lebih komplit dan tak membuat bosan. Awalnya sih, masakan ini merupakan makanan yang non-halal, akan tapi di Malaysia, kemudian dagingnya diganti dengan daging ayam. Kekhasan masakan ini ada pada kuahnya, sebab di dalamnya ditambahkan tauco.
4. Nasi Daun Pisang
Makanan yang satu ini awalnya berasal dari India. Akan tetapi karena banyak dimasak masyarakat Malaysia sejak lama, dan banyak yang suka, nasi daun pisang ini akhirnya menjadi masakn khas Malaysia. Dan jika Anda ke sana, Anda harus mencicipnya.
Dari namanya kita bisa tahu, nasi ini disajikan di atas daun pisang. Proses penyajiannya diawali dengan daun pisang yang dibentangkan, lalu ditambah nasi serta aneka macam sayuran. Terakhir, nasi campur tersebut dilumuri bumbu kari yang menambah cita rasa nasi tersebut. Ciri khas Indianya bisa dilihat dari bumbu kari yang ditambahkan.
5. Asam Laksa Penang
Malaysia juga punya sajian laksa seperti halnya Singapura. Namanya adalah asam laksa Penang. Masakan ini terdiri atas mie atau bihun yang kemudian disirami dengan sayur kuah kental yang rasanya asam pedas. Terakhir, sajiannya ditambahkan topping ikan makarel segar, kemudian juga selada, lalu nanas, serta mentimun dan cabai.
Jika dilihat, asam laksa Penang ini merupakan kombinasi sajian makanan China dengan Melayu. Rasanya yang pedas yang segar juga sangat nikmat. Saat ke Malaysia, jangan lupa untuk mencari makanan yang satu ini, ya.!
6. Palak Paneer
Masakan yang satu ini bisa Anda beli di Malaysia dari pedagang kuliner India. Namanya palak paneer, sebuah sajian masakan berkuah yang berwarna hijau. Sebab kuahnya dibuat dari bayam segar. Selain kuah karinya yang unik, pada masakan ini juga ditambahkan keju kambing.
Cara makannya sendiri itu biasanya dengan ditambahkan roti khas India. Misalnya saja chapatis atau mungkin bhaturas. Untuk yang pertama kali melihat, tampilan makanan ini mungkin terlihat aneh, tapi jika dicicip, rasanya yang nikmat pasti akan Anda sukai.
7. Char Kway Teow
Char kway teow mungkin di mata Anda akan terlihat seperti kwetiauw. Ya, keduanya memang mirip. Bisa disebut, ini adalah kwetiau goreng-nya Malaysia. Dan masakan ini populer di Singapura. Berbahan dasar mie yang digoreng, dan ditambahkan beraneka ragam bahan lain, seperti telur, kemudian udang, lalu kerang, ada juga daun kucai, sosis, serta bakso ikan dan juga tauge.
Bumbu char kway teow pun mirip dengan bumbu kwetiau Indonesia. Dari mulai bawang putih, lalu kecap manis, lalu kecap ikan, dan juga sambal. Char kway teow sering juga ditambahkan daging kepiting. Saat ke Malaysia, Anda patut mencicip masakan ini. Akan tetapi hati-hati, kandungan lemak di dalamnya lumayan tinggi.
Itu dia 7 makanan khas Malaysia yang wajib dicicip saat Anda ke Malaysia. Dijamin deh, Anda pasti menyukainya. Berencana ke Malaysia dalam waktu dekat? Pastikan Anda paham dan membaca secara detilpersyaratan masuk Malaysia. Karena sekarang ada beberapa pembaharuan terkait pandemi covid-19. Jangan lupa juga selalu berdisiplin dengan protokol kesehatan di mana pun Anda berada. Supaya tubuh Anda selalu sehat, beraktivitas apa pun juga jadinya bisa lancar.(*)