KLIKPOSITIF – Masyarakat Sumatera Barat, berdasarkan hasil survey tentang Indeks Kebahagiaan Indonesia oleh Badan Pusat Statistik (BPS) 2021 masuk 10 besar daerah paling tidak bahagia di Indonesia.
Lalu bagaiman agar hidup kita dapat menjadi lebih bahagia, dengan segala tantangan dan rintangan yang ada?
Melansir berbagai Sumbar, ada beberapa hal yang harus kita lakukan agar hidup terasa lebih bahagia.
Berikut cara yang bisa anda lakukan agar hidup terasa lebih bahagia:
1. Tersenyum atau Perbanyak Tawa
Orang yang bahagia dapat ditandai dengan hatinya yang sedang senang dan bahagia.
Hati yang senang dan bahagia terpancar dari adanya lengkungan dari mulut seseorang yang membentuk senyum.
Dan Selain itu, tertawa merupakan salah satu tanda hati seseorang sedang bergembira.
Tertawa bisa menjadi obat yang ampuh untuk mengubah suasana hati menjadi lebih bahagia.
Tersenyum dan tertawa menjadikan pikiran lebih merespon secara tetap positif terhadap situasi yang sedang dihadapi.
2. Ciptakan Kebahagiaan dengan Berpikir Positif.
Orang yang hidupnya dengan pikiran yang positif dapat mengantarkan mereka kepada aura kebagiaan.
Berpikir negatif adalah racun yang menjauhkan kita dari hidup yang bahagia.
Jadi, berhentilah berpikir negatif dan mulai berpikir hal-hal positif yang ada di sekitar kita, atau hal positif yang menjadi tujuan.
3. Merayakan Prestasi yang Diraih.
Pernah merasakan gagal itu hal yang wajar, meskipun kita sudah berusaha semaksimal mungkin, tidak perlu sedih.
Yuk, hibur diri kita. Selain kegagalan, kita juga perlu mengapresiasi diri dengan merayakan setiap prestasi diri yang kita raih.
4. Memiliki Keseimbangan antara Pekerjaan dan Kehidupan Pribadi.
Banyak orang yang merasa stres dan tidak bahagia dengan pekerjaan dan kehidupan mereka, karena mereka gagal untuk menyeimbangkannya.
Untuk memiliki kehidupan yang bahagia tanpa beban, kita harus bisa menyeimbangkan keduanya.
Jangan mencampur-adukkan masalah pekerjaan ke dalam urusan keluarga, begitu juga sebaliknya.
5. Berdoa
Apakah rekan pembaca merasa kehidupannya sangat menyedihkan dan penuh dengan beban? Mungkin salah satu alasannya karena kita kurang berdoa kepada Tuhan.
Hubungan vertikal antara kita dan Tuhan sangatlah penting.
Dengan menceritakan segala keluh kesah kita kepada Tuhan, beban kita akan terasa lebih ringan.
6. Ciptakan Kebahagiaan dengan Rutin Berolahraga
Terkadang terlalu banyak beban pikiran atau pekerjaan, dapat menimbulkan seseorang sering mengalami stress, gejala depresi, cemas.
Aktivitas fisik seperti olahraga ternyata merupakan salah satu tips untuk kita yang sedang merasa lelah dan tidak bahagia.
Selain itu, rutin dalam melakukan olahraga juga bisa digunakan untuk menaikkan perasaan bahagia sekaligus rasa percaya diri.
7. Lakukan Apa yang Kita Sukai.
Lakukan apa yang kita sukai, yang membuat kita bahagia, maka hidup kita akan terbebas dari segala beban yang menyakitkan.
8. Tidur Yang Cukup
Untuk dapat membuat hati merasa menjadi lebih baik, kita bisa mencoba memperbaiki kualitas dan waktu untuk tidur.
Waktu yang cukup untuk beristirahat manusia pada umumnya adalah 7 hingga 9 jam per harinya.
Selain waktu yang terpenuhi, kita juga perlu menyediakan tempat yang nyaman untuk semakin meningkatkan kualitas tidur.
9. Konsumsi Makanan Sehat Bisa bantu Kebahagiaan
Hidup bahagia dapat diperoleh jika seseorang bisa menjaga stabilitas tubuh atau meningkatkan kesehatan pada tubuhnya.
Caranya seperti memerhatikan makanan yang kaya akan nutrisi.
Ketika tubuh mendapatkan cukup nutrisi, tubuh pun akan terlindungi dari segala macam penyakit dan membuat hormone bahagia menjadi lebih meningkat.
10. Menggunakan Uang dengan Bijak.
Dengan mengeluarkan uang secara bijak, kita akan terhindar dari kata ‘defisit’ dan terhindar dari hutang-hutang yang sebenarnya tidak penting.
Orang-orang yang terhindar dari beban keuangan akan memiliki kehidupan yang lebih nyaman dan menyenangkan.
Jadi, jangan sampai hidup kita terkontrol dengan uang.
11. Berikan Pujian Kepada Orang Lain
Memberikan pujian tidak hanya bisa menyenangkan hati orang lain, pujian kepada orang lain ternyata juga bermanfaat untuk diri sendiri.
Hal itu bisa membuat Kita lebih memiliki suasana yang baik.
Pujian yang disampaikan memberikan efek yang menenangkan dan membuat orang lain menjadi lebih nyaman dan rileks.
12. Tumbuhkan Kebahagiaan, Jangan Larut dalam Kesendirian
Sebagai makhluk yang memiliki perasaan, setiap manusia pasti pernah merasa sedih.
Manusia pun merupakan representasi dari makhluk sosial. Sekalipun beberapa orang memiliki karakter introvert.
Namun, tetap saja seorang introvert memerlukan waktu untuk bercerita dan bersosialisasi dengan satu atau dua yang dipercaya.
Boleh bersedih tapi jangan terlalu lama.
13. Mengalokasikan Waktu Dan Rezeki Untuk Orang Lain
Melakukan kebaikan dengan saling berbagi sesuatu dapat membuat hati seseorang menjadi lebih bahagia.
Sesuai dengan konsep bahwa manusia adalah makhluk sosial.
Berbagi apa yang kita punyai dapat membuat kita menjadi lebih berarti sehingga dapat memunculkan perasaan senang dan bahagia.
14. Tumbuhkan Rasa Berterima Kasih untuk Kebahagiaan
Tumbuhkan rasa terima kasih setiap hari.
Rasa berterima kasih akan menumbuhkan rasa syukur kita kepada Tuhan dan kepada orang-orang sekitar kita.
Hasilnya? hidup kita akan terasa lebih indah.
15. Mensyukuri Hal-Hal yang Sederhana
Cara sederhana untuk hidup bahagia adalah dengan mencoba memperhatikan setidaknya satu hal kecil yang indah sekitar kita setiap harinya.
Syukuri itu karena dengan bersyukur membantu kita menemukan bahagia, membantu kita untuk fokus dengan apa yang kita miliki.