PADANG, KLIKPOSITIF – Masuk ke objek wisata Gunung Padang lebih murah jika di bayar dengan QRIS BRI lo. Pembayaran dengan non tunai sangat di anjurkan hampir di seluruh objek wisata yang ada di Kota Padang.
“Pembayaran nontunai sangat kita anjurkan di seluruh objek wisata di yang ada di Kota Padang. Hal ini tentunya untuk membuat pengunjung merasa aman dan nyaman menikmati tempat wisata,” kata
Kepala Bidang Destinasi dan Daya Tarik Pariwisata Dinas Pariwisata Kota Padang, Diko Riva Utama, saat dihubungi di Padang melalui sambungan telepon, Rabu, 31 Mei 2023.
Salah seorang tim Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Gunung Padang, Bhilu Pricilia mengatakan, uang masuk ke objek wisata Gunung Padang ternyata lebih murah menggunakan QRIS dibandingkan uang tunai.
“Kalau pakai QRIS atau bayar cahsless hanya Rp10 ribu. Sedangkan bayar pakai uang tunai dikenakan Rp13 ribu, dengan rinciang Rp10 ribu biaya masuk dan Rp3 ribu untuk administrasi,” katanya di Padang.
Ia mengatakan, saat ini objek wisata Gunung Padang merupakan salah satu tempat wisata favorit di kota ini.
“Saat ini di objek wisata Gunung Padang ada satu hewan langka yang dilindungi sejak 2014, yakni monyet Cingkuak atau Lutung Sumatera. Monyet ini bewarna hitam dan anaknya bewarna emas, jadi sangat unik. Hewan ini hanya ada sekitar 20 ekor,” kata Bhilu.
Saat ini, tim Pokdarwis fokus memberikan edukasi kepada pengunjung untuk tidak memberikan makanan kepada hewan tersebut.
“Tahun 2023 ini kita fokus memberikan edukasi kepada pengunjung agar tidak memberikan makanan kepada hewan yang ada di Gunung Padang karena sampai saat ini, jumlah makanan mereka masih sangat cukup,” jelasnya.
Edukasi itu telah dimulai dengan pemasangan papan-papan peringatan kepada pengunjung agar tidak memberikan makanan kepada hewan yang ada di sana.
“Kita koordinasikan dengan Dinas Pariwisata Kota Padang. Dan dinas juga bergerak cepat dalam memasang papan-papan peringatan tersebut,” terangnya.
Selain itu, pihaknya juga bekerjasama dengan beberapa pihak untuk melindungi hewan ini nantinya, seperti BKSDA, peneliti hewan dari Universitas Andalas (Unand), dan lainnya.
“Saat ini kita juga telah mendapatkan bantuan teropong dari Negara Ceko untuk melihat Monyet Cangkuak. Sebenarnya mereka tetap bisa dilihat dengan mata langsung, namun mereka masih takut untuk berinteraksi dengan manusia, sehingga mereka cendrung bersembunyi, jadi dibutuhkan teropong untuk melihatnya,” terang Bhilu.
Waktu terbaik untuk melihat Monyet Cingkuak di pukul 14.00-17.00 Wib. “Karena pada jam tersebut, mereka sering keluar,” tuturnya.
Selain Monyet Cingkuak, situs wisata lainnya masih tetap bisa dinikmati dari Gunung Padang, seperti makam, meriam, Monyet ekor panjang, pemandangan laut, dan pemandandangan Kota Padang yang sangat indah.
Jadi tunggu apa lagi Positifers, yuk manfaatkan libur panjang ini dengan berwisata di Kota Padang. Selamat menikmati!